SuaraSumut.id - Seorang pria bernama Ahmad Zulfahmi Fikri melapor ke Polda Sumut. Ia melapor karena diduga dianiaya oleh orang tak dikenal.
Fikri dikenal sebagai 'aktivis satu juta lubang' di Langkat ini diduga dianiaya saat berada di salah satu kafe di Jalan Sudirman, Stabat, Langkat. Perestiwa tersebut terjadi pada Senin (15/2) siang.
Pelaporan itu dibenarkan oleh kuasa hukum Ahmad Zulfahmi Fikri, Muhammad Iqbal Zikri SH, dilansir dari Antara, Selasa (16/2/2021).
"Iya kasus penganiayaan itu sudah kami laporkan ke Mapolda Sumatera Utara Senin (15/2) malam. Kita juga sudah menerima Surat Laporan Polisi Nomor : LP/347/II/2021/SUMUT/SPKT 'I' tanggal 15 Februari 2021, pukul 20.46 WIB," katanya.
Ia mengatakan, kliennya berharap kasusnya ditindaklanjuti agar pelaku dan aktor intelektual di balik pemukulan itu terungkap.
Penganiayaan diduga terjadi setelah korban dan rekan-rekannya melakukan audiensi dengan Bupati Langkat, Terbit Rencana Perangin-angin, yang juga turut didampingi anggota DPRD Sumatera Utara Zainuddin Purba.
Wakil Bupati Syah Afandin, Sekda Indra Salahuddin dan beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) juga disebut ikut dalam audiensi.
Ia bersama teman-temannya pulang dengan mengendarai sepeda motor. Mereka melintas di GOR Stabat menuju salah satu kafe.
Sesampainya di kafe itu, muncul dua orang dengan mengendarai sepeda motor dan diduga langsung menganiaya Fikri. Ia kemudian melaporkan peristiwa itu ke polisi.
Berita Terkait
-
Viral Video Ayah Tiri Pukuli Anak, Diduga Cuma Gegara Rewel
-
Gebuki Pacar di Kost, Iqbal Muhtar Karim Kesal Sering Dibohongi Ceweknya
-
Lukai Orang Pakai Pisau Dapur, Dua Pemuda Palopo Dibekuk Polisi
-
Ari Wibowo Ditangkap Polisi Kasus Penganiayaan
-
Kasus Pemukulan Cewek di Indekos Bandung Mulai Dilirik Polisi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari