
SuaraSumut.id - Parlinsyah Harahap ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPC Partai Demokrat Padangsidimpuan.
Hal ini menyusul dicopotnya Khoiruddin Nasution karena menghadiri Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang.
Penunjukan itu berdasarkan SK DPP Partai Demokrat, Nomor: 55/SK/DPP.PD/DPC/III/2021, sebagai Plt Ketua DPC Partai Demokrat Kota Padangsidimpuan.
"Saya sebagai kader partai ditugasi partai untuk jadi Plt. Saya sudah menerima surat Plt-nya dari DPP (Partai Demokrat)," kata Parlinsyah, dilansir Antara, Selasa (9/3/2021).
Baca Juga: Cita Citata Jelaskan Alur Duit Honor yang Diterima dari Uang Korupsi
Kepala Biro Investasi di Departemen VI Perindustrian, Perdagangan, dan Investasi DPP Partai Demokrat ini juga menyampaikan terimakasih kepada DPP atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.
"Amanah ini akan kita laksanakan dengan sebaik-baiknya demi kebesaran Partai. Dengan soliditas yang baik, dan tantangan dalam tugas dan tanggungjawab dapat teratasi bersama dengan sejumlah kader," tukasnya.
Sebelumnya, dua ketua DPC Partai Demokrat di Sumut dipecat karena menghadiri Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang, Sumatera Utara.
Hal tersebut dikatakan Ketua DPD Partai Demokrat Sumut Herri Zulkarnain, kepada SuaraSumut.id, Senin (8/3/2021) sore.
"Iya ada dua orang kader (yang dipecat), yakni Ketua DPC Padangsidimpuan dan Ketua DPC Humbahas," katanya.
Baca Juga: Pakar: Terdapat Kekosongan Perlindungan Hukum Kasus Kekerasan Seksual
Herri menegaskan, saat ini kader Demokrat Sumut dibawah kepemimpinan AHY masih termonitor solid.
"Catatan kita sementara, masih dua orang itu (ikut KLB Moeldoko)," ungkap Herry.
Berita Terkait
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Sumut Dibuka? Berikut Info Terbarunya
-
Bertemu Bobby Nasuition, Mensos Sebut Akan Ada 4 Sekolah Rakyat di Sumut
-
7 Rekomendasi Makanan Khas Binjai, Terlalu Enak untuk Dilewatkan
Tag
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Gyukatsu Kyoto Katsugyu Hadir di Tangsel: Sensasi Daging Lumer di Mulut, Autentik Kyoto!
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
Terkini
-
Adik Tikam Kakak hingga Tewas di Simalungun, Sama-sama Lansia Diduga Berebut Harta Warisan!
-
Bosan di Hari Rabu? Dapatkan Kejutan Seru dari DANA Kaget
-
Tiga Bacaan Doa Penglaris dalam Islam
-
Hilang Terseret Arus Sungai saat Bermain, Bocah di Deli Serdang Ditemukan Tewas
-
Telkomsel Gelar Program "Undi Undi Hepi", Hadiah Spektakuler