SuaraSumut.id - Seorang siswi MAN di Bireuen, Aceh, melahirkan bayi di sekolah pada Senin (15/3/2021).
Siswi berusia 18 tahun itu melahirkan saat mengikuti ujian akhir di sekolah. M melahirkan bayi laki-laki dengan berat 2,6 kilogram.
"Kasus ini sedang kami selidiki," kata Kapolres Bireuen Aceh AKBP Taufik diwakili Kasatreskrim Polres Bireun, AKP Fadilah Aditya Pratama, dilansir Antara, Selasa (15/3/2021).
Sebelum melahirkan bayi, M memberitahukan kepada tiga rekannya jika dirinya mengaku sakit perut. Ia kemudian pergi ke kamar kecil yang berada di samping perpustakaan.
"Ketiga rekannya menyusul dan melihat M duduk di depan pintu kamar kecil dengan kondisi lemah dan berkeringat," ujarnya.
M lalu dibawa ke ruangan unit kesehatan sekolah oleh tiga rekannya. Ia langsung tertidur.
"Ketiganya melaporkan kepada seorang guru di sekolah, bahwa temannya sedang sakit," ungkapnya.
Saat menuju ke ruang UKS, guru dan teman-teman sekolah melihat siswi M telah melahirkan di bagian lantai tanpa bantuan paramedis.
Pihak sekolah lalu menghubungi petugas Puskesmas guna mendapatkan penanganan medis.
Baca Juga: Masih Corona, Menhub Tak Larang Warga Mudik Lebaran 2021
"Dugaan sementara, siswi yang melahirkan ini diduga merupakan korban persetubuhan. Kasus ini sedang dilakukan penyelidikan," tukasnya.
Berita Terkait
-
Tega Banget, Pria Dewasa Pukuli Bayi 2 Tahun Cuma Gegara HP Dilempar
-
Siswi di Aceh Melahirkan di Sekolah, Pacaran dengan Suami Orang
-
Menanti Bantuan, Bayi Aldebaran Butuh Rp 250 Juta untuk Operasi Jantung
-
Terkuak! Ini Kronologi dan Jenis Kelamin Jasad Bayi di Irigasi Sragen
-
Diduga Tak Sengaja Tindih Bayi hingga Tewas, Sepasang Suami Istri Diperiksa
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja