SuaraSumut.id - Sebuah rumah kosong di Jalan Budi Luhur Kelurahan Sei Sikambing CII Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan kemalingan.
Kawanan maling mencuri hampir semua material utama di bangunan tersebut, mereka hingga menyisakan tembok saja.
Dari video yang didapat wartawan, Sabtu (10/4/2021), kawanan maling menggasak hampir seluruh material bangunan seperti kusen, jendela, pintu, pagar hingga seng.
Akibatnya, rumah tak berpenghuni itu tampak seperti puing-puing bangunan yang dibongkar.
“Rumah nya sudah lama kosong, sudah 10 tahunan, pemilik nya Sugianto,” kata warga bernama Zulham Zay dikutip dari Digtara.com--jaringan Suara.com.
Ia mengungkapkan bahwa kasus pencurian rumah kosong diketahui ketika salah seorang keluarga korban yang melihat sejumlah pria membongkar kusen rumah.
“Lalu dilaporkan ke pemilik rumah, ditelepon,” ujar Zulham.
Mendapat laporan ini, pemilik rumah langsung datang. Ternyata benar, rumahnya yang dibiarkan kosong ini sudah habis disikat maling.
“Korban sudah buat laporan ke polisi,” imbuhnya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Medan Helvetia, Iptu Zuhatta Mahadi menyebutkan bahwa kronologi kejadian rumah tersebut ditinggal dalam waktu bertahun-tahun.
Namun, baru mendapati rumahnya lenyap pada Kamis (8/4/2021) dan langsung membuat laporan polisi.
“Korban buat LP kemarin Kamis 8 April 2021, kronologisnya rumah kosong ditinggal sama pemiliknya sudah bertahun. Ini sudah terjadi berulang kali, sudah dalam waktu lamalah berbulan-bulan. Tapi pemilik rumah baru tahu kemarin dan langsung membuat laporan polisi,” ujarnya, Sabtu (10/4/2021).
Lebih lanjut, Zuhatta menyebutkan bahwa pelaku tersebut tidak sendirian, namun dilakukan secara berkelompok.
Berita Terkait
-
Balita 4 Tahun Kena Peluru Nyasar Tawuran di Medan, KemenPPPA: Ini Ancaman Nyata Bagi Anak
-
Demo di Depan Kedubes AS Sempat Buat Lalu Lintas Tersendat
-
Kebakaran Rumah Kosong di Jagakarsa Saat Warga Sambut Tahun Baru 2026
-
Tuntut Revisi UMSK 2026, Buruh Kritik Gaya Kepemimpinan Dedi Mulyadi: Hentikan Pencitraan di Medsos
-
Anak SD Diduga Bunuh Ibu di Medan: Kejanggalan Kasus dan Mengapa Polisi Sangat Berhati-hati
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini