SuaraSumut.id - Seorang pria berinisial F (38) warga Kecamatan Perbaungan, Serdang Begagai (Sergai), ditangkap polisi.
Ia ditangkap karena mencuri dompet dan menguras isi ATM milik korban Razali (42). Peristiwa berawal saat korban keluar rumah dengan mengendarai becak bermotor.
Di tengah perjalanan ia teringat bahwa kunci rumahnya tertinggal. Ia kemudian balik ke rumah. Saat di dalam rumah korban merasa kehilangan dompet dan coba mencarinya di sekitar rumah, namun tidak ketemu.
"Keesok harinya, korban menanyakan kepada temannya bernama kuncung dan Yogi," kata Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang didampingi Kapolsek Perbaungan AKP V. Simanjuntak, dilansir digtara.com--jaringan suara.com, Minggu (11/4/2021).
Ia lalu menanyakan soal dompet dan soal kartu ATM di dalamnya. Dari kedua temannya itu, korban mengetahui kalau F Firman pergi ke ATM untuk mengambil uang.
Dirinya pun membuat laporan ke Mapolsek Perbaungan sesuai LP/58/III/2021/SU/Sek Perbaungan, pada 04 Maret 2021. Petugas melakukan penyelidika dan menangkap pelaku.
"Pelaku ditangkap pada Kamis, 8 April 2021," ujarnya.
Saat diinterogasi pelaku mengaku mendapat dompet di halaman rumah. Ia juga mendapat kode pin ATM yang tersimpan di dalam dompet milik korban. Pelaku kemudian mengambil seluruh uang di ATM senilai Rp 1 juta.
"Pelaku dipersangkakan dengan Pasal 363 KUHPidana, dengan ancaman hukuman maksimal 9 tahun penjara," tukasnya.
Baca Juga: Jadwal Puasa Ramadhan 2021, Kapan Mulai Awal Puasa?
Berita Terkait
-
Ngeri, Kronologi Warga Ciputat Ditembaki Perampok Gagalkan Usaha Pencurian
-
Bius Korbannya dengan Obat Tetes Mata, Pelaku Pencurian Ditangkap
-
Viral! Aksi Pencurian Terekam CCTV, Maling Santai Hitung Uang di Kasir
-
Pencurian Motor di Surabaya Tertangkap CCTV, Pelaku Ajak Bocah Saat Beraksi
-
Viral, Kronologi Pencurian dan Pemeretelan Furnitur Rumah Mewah di Kedoya
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana