SuaraSumut.id - Polisi menangkap pelaku pembunuhan yang merenggut nyawa Eko Kurniawan (27). Jasad korban ditemukan di Kuburan China, Kecamatan Delitua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Pelaku adalah Hidayat (33) warga Jalan Eka Surya, Kecamatan Delitua. Pelaku terpaksa ditembak kakinya karena melakukan perlawanan.
"Pelakunya kita tangkap di rumahnya. Pelaku kita beri tindakan tegas terukur karena berusaha melarikan diri," kata Kanitreskrim Polsek Delitua Iptu Martua Manik, saat dikonfirmasi, Selasa (13/4/2021).
Dari pelaku disita barang bukti 1 unit HP, 1 unit sepeda motor, kemeja batik, celana pendek, jaket dan 1 buah batu koral.
Dari rangkaian penyelidikan dan pemeriksaan saksi-saksi didapati identitas pelaku pembunuhnya.
"Pelaku teman korban sendiri, motifnya ingin menguasai harta benda korban," ucapnya.
Pelaku yang telah ditetapkan tersangka ini mengajak korban bertemu di suatu tempat, dan membawanya ke areal Kuburan China.
"Tersangka mengakui perbuatannya telah melakukan pembunuhan dengan cara memukul kepala korban dengan menggunakan batu koral sebanyak 3 kali," katanya.
Setelah korban meregang nyawa, tersangka lalu menjarah sejumlah harta benda korban seperti Hp, dan lainnya.
Baca Juga: Clash of Clans Hadir dengan Town Hall 14
"Tersangka mengakui perbuatan itu dilakukan untuk mengambil barang milik korban. Perampokan halus, karena tersangka mengenal korban," tandasnya.
Terhadap tersangka kini telah dilakukan penahanan oleh pihak kepolisian untuk selanjutnya menjalani proses hukum lebih lanjut.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Member EDCCash Dapat Ancaman Pembunuhan Usai Demo Rumah CEO
-
Teknologi Cellebrite Bantu Polisi Ungkap Kasus Pembunuhan Bocah 4 Tahun
-
Diteror Ancaman Pembunuhan, Petinggi BIN Malah Beri Balasan Menohok
-
Cerita Pejabat BIN Diancam Pembunuhan Melalui Bom Pesan
-
Sinopsis Ikatan Cinta 30 Maret 2021: Bukti Kasus Pembunuhan Roy Terungkap
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini