SuaraSumut.id - Warga di seputaran Jalan Airlangga, Kecamatan Medan Petisah, dikejutkan dengan seorang wanita terjun bebas dari lantai 3, Jumat (16/4/2021).
Informasi yang dihimpun, korban berinisial A berusia 32 tahun, terkapar bersimbah darah di teras rumahnya. Kejadian mengerikan ini bahkan terekam kamera ponsel warga sekitar.
Dalam video dengan durasi sekitar sekitar 1 menit 10 detik, terlihat seorang pria menangis histeris sambil memegang jasad korban dengan kondisi terkulai berlumuran darah.
"Udah meninggal, gak bisa lagi, panggil polisi," kata salah seorang pria yang merekam video tersebut.
Polsek Medan Baru yang mendapat informasi turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. Jenazah korban juga dibawa ke rumah sakit terdekat.
Kanit Reskrim Polsek Medan Iptu Irwansyah Sitorus membenarkan peristiwa tersebut.
"Iya benar," katanya, saat dikonfirmasi, SuaraSumut.id, Jumat (16/4/2021) malam.
Beredar kabar, mengenai penyebab korban tewas karena diduga bunuh diri karena penyakit bipolar (kepribadian ganda), Irwansyah menjelaskan pihaknya masih dalam penyelidikan.
"Masih dalam tahap penyelidikan," tukasnya.
Baca Juga: Skuter Retro-Klasik Khas Inggris, Royal Alloy Muncul IIMS 2021
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Pria Ditemukan Tewas di Hotel Banjarmasin, Identitasnya Terungkap
-
Keluarga 6 Korban Tewas Kecelakaan Maut di Sumbar Dapat Santunan Rp 50 Juta
-
Sopir Bus Penabrak 5 Siswa SD hingga Tewas di Tanah Datar Jadi Tersangka
-
Lagi, 4 Orang Tewas Karena Pembekuan Darah Usai Disuntik Vaksin AstraZeneca
-
Pak Ogah Tewas Ditusuk Gegara Masalah Duit, Pembunuhnya Buron
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
TNI Hadirkan Layanan Cukur Rambut Gratis untuk Anak Korban Bencana di Tapanuli Utara
-
Kisah Dua Mahasiswa Ikut Bangun Huntara di Aceh Tamiang
-
Pilihan Motor Matic untuk Wanita Modern: Praktis, dan Siap Menemani Aktivitas Harian
-
8 Motor Matic untuk Aktivitas Harian, Nyaman dan Irit di Perkotaan
-
Traveling Makin Hemat dan Aman: Daftar Kartu Kredit yang Kerap Ada Promo Perjalanan