SuaraSumut.id - TNI AL menggagalkan penyelundupan 100 kilogram sabu dan pil ekstasi diduga dari Malaysia ke Perairan Muara Sungai Asahan, Sumatera Utara. Dua orang anak buah kapal (ABK) berinisial KH (33) dan HS (34) ditangkap.
Panglima Koarmada I Laksamana Muda TNI A.Rasyid mengatakan, awalnya petugas mendapat informasi ada kapal diduga membawa narkoba yang akan masuk ke Tanjung Balai, Minggu (18/4/2021).
Prajurit gabungan TNI AL menghentikan kapal tanpa nama yang diawaki oleh dua ABK.
"Petugas melakukan penggeledahan dan ditemukan enam karung goni berisi 100 paket diduga narkoba jenis sabu-sabun dan pil ekstasi," katanya, dilansir Antara, Selasa (20/4/2021).
Selanjutnya, kapal dan ABK serta barang bukti dikawal menuju Lantamal I Belawan. Setelah pemeriksaan lanjutan bekerjasama dengan kantor Balai Laboratorium Bea dan Cukai Kelas II Medan, diketahui karung berisi 87 paket narkoba jenis sabu seberat 92,512 kg dan perkiraan 61.378 pil ekstasi seberat 18,413 kg.
"Sehingga total 110,925 kg yang dibungkus kertas koran," katanya.
Kedua pelaku KH dan HS melanggar Pasal 114 ayat 2 Jo Pasal 132 ayat (1) Jo Pasal 132 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman maksimal hukuman mati.
Pihaknya menyerahkan pelaku dan barang bukti ke BNNP Sumut untuk proses hukum lebih lanjut.
Baca Juga: Link Live Streaming Leeds United Vs Liverpool, Liga Inggris 20 April
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh