SuaraSumut.id - Stok dan harga kebutuhan pokok pada Ramadhan 1442 Hijriah relatif aman. Baik yang dijual di pasar modern maupun di pasar tradisional.
"Alhamdulillah, harga bahan pokok sejauh ini tidak ada kenaikan. Bahkan, stok kebutuhan pokok relatif aman," kata Kepala Dinas Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan, Emilia Lubis, dilansir Antara, Selasa (20/4/2021).
Ia mengaku, beberapa bahan pokok seperti gula pasir dan minyak goreng cukup hingga untuk kebutuhan setahun mendatang.
Namun, pihaknya terus memantau ketersediaan guna memastikan stabilnya harga di pasaran.
Data Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan menyebut, saat ini stok beras 39.312 ton dengan harga Rp 11.800 per kg, bawang merah 660 ton dengan harga jual Rp 29.600 per kg, dan bawang putih 224 ton dengan harga Rp 26.650 per kg.
Lalu stok cabai merah 580 ton dengan harga Rp 43.000 per kg, cabai rawit 166 ton harga jual Rp 40.300 per kg, dan daging sapi 605 ton dengan harga Rp 130.000 per kg.
"Sedangkan stok daging ayam ras sebanyak 5.640 ton dengan harga jual Rp 33.000 per kilogram, dan cukup dua bulan ke depan," tukasnya.
Berita Terkait
-
Hari Pertama Puasa Ramadhan, Harga Kebutuhan Pokok Diklaim Stabil
-
Hari Pertama Puasa, Mendag Klaim Harga Kebutuhan Pokok di Bandung Stabil
-
Mudik Dilarang, Kebutuhan Pokok Selama Ramadhan di Jabodetabek Naik
-
Satgas Pangan Polri Pastikan Kebutuhan Pokok Cukup Sampai Lebaran
-
Pemkot Cimahi Jamin Stok Kebutuhan Pokok Aman, Harganya?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini