SuaraSumut.id - Kabar duka datang dari Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi. Adik kandungnya Kombes Zulfikar Tarius meninggal dunia di Surabaya, Minggu (25/4/2021) sekitar pukul 16.45 WIB.
Hal tersebut dibenarkan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sumut Irman Oemar, dilansir digtara.com--jaringan suara.com.
"Sesuai kabar yang kami terima, memang benar adik kandung Bapak Gubernur Edy Rahmayadi telah meninggal dunia tadi sore di Surabaya, karena sakit," katanya.
Atas nama keluarga besar Pemprov Sumut, Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, semoga keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi kesabaran.
Irman juga mengajak seluruh masyarakat Sumut untuk mendoakan Almarhum, agar mendapat ampunan dari Allah SWT. Almarhum rencana dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Medan, Senin (26/4/2021).
"Kita doakan semoga almarhum diampuni segala dosanya dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Semoga keluarga yang ditinggal, sabar dan ikhlas menerimanya," katanya.
Diketahui, semasa hidup, almarhum Zulfikar Tarius banyak berkarir di Kepolisian dan menduduki sejumlah jabatan strategis.
Antara lain tercatat pernah menjabat Karo SDM Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Dansat Brimob Polda Sumut, dan terakhir diberi amanah sebagai Auditor Kepolisian Madya TK II Itwasum Polri.
Baca Juga: Bukan Hanya Pekanbaru, Banjir Juga Rendam Wilayah Rohul dan Inhu
Berita Terkait
-
Hubert Henry Boomerang Meninggal Dunia, Roy Jeconiah: Selamat Jalan Bro
-
Tompi Berduka, Ibundanya Meninggal Dunia
-
Sedang Ceramah, Imam Masjid di Palembang Ambruk dan Meninggal Dunia
-
Meninggal Dunia, Ini Warisan Pangeran Philip Untuk Cucu Kesayangan
-
Citra Kirana Ungkap Detik-Detik Ayahnya Meninggal Dunia
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja