SuaraSumut.id - Kasus Covid-19 meningkat di Kabupaten Toba, Sumatera Utara. Hingga Selasa (18/5/2021) tercatat 104 orang terpapar dan tersebar di 12 Kecamatan.
Guna mencegah penyebaran Covid-19 semakin meluas, Bupati Toba Ir Poltak Sitorus melarang warga untuk menggelar pesta pernikahan, acara adat dan lainnya. Tempat wisata yang berada di Kabupaten Toba juga ditutup untuk sementara waktu.
Hal tersebut berdasarkan Surat Edaran Nomor: 440/1530/Satgas/Covid-19/2021 Tentang Pembatasan Sementara Kegiatan Masyarakat akibat Pandemi Covid-19, mulai 18 hingga 31 Mei 2021.
Kadis Kominfo Toba Lalo Simanjuntak mengatakan, pihaknya juga memberlakukan pembatasan terhadap operasional cafe dan restoran hingga pukul 20.00 WIB.
Baca Juga: Fakta-fakta GFRIEND Hengkang dari Source Music, Kontrak Berakhir 22 Mei
"Kegiatan keagamaan juga diimbau untuk dibatasi, dan menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. Langkah ini dilakukan untuk kebaikan bersama mencegah agar penyebaran Covid-19 tidak semakin meluas," kata Lalo saat dikonfirmasi SuaraSumut,id, Selasa (18/5/2021).
Ia mengungkapkan, peningkatan kasus Covid-19 terjadi dalam kurun waktu tiga pekan belakangan. Untuk itu, Pemkab mangambil langkah melakukan pembatasan.
"Sejumlah pengurus gereja bahkan merespon baik dengan tidak mengadakan ibadah tatap muka. Ibadah dialihkan secara online untuk mencegah penyebaran. Kami sangat mengapresiasi hal itu," jelasnya.
Pemkab Toba juga mengimbau seluruh satgas baik di kecamatan dan desa untuk melakukan pencegahan dengan cepat.
"Kabupatgen Toba berstatus zona merah. Kita harapkan masyarakat bekerjasama dengan Pemkab untuk menunda acara pesta guna mencegah penyebaran virus Covid-19," tandasnya.
Baca Juga: Prediksi MU vs Fulham: Kala Stretford End Kembali Dihiasi Suporter
Kontributor: Budi Warsito
Berita Terkait
-
Libur Lebaran? 5 Kolam Renang Terbaik di Karanganyar Ini Wajib Dicoba
-
Tol di Sumatera, Kalimantan, dan Bali Dipadati Kendaraan! Ini Pemicunya
-
Ancol Targetkan 660 Ribu Pengunjung Selama Libur Lebaran
-
Belasan Ribu Pengunjung Padati Kawasan Monas saat H+2 Lebaran 2025
-
Pertamina Pastikan Kesiapan Stok BBM, LPG dan Jargas di Sumatera Utara Jelang Lebaran
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Harga Tiket Pesawat Jakarta-Medan di Momen Arus Balik Lebaran 2025 Normal
-
8 Hektare Lahan Warga di Aceh Barat Terbakar Selama Ramadan 2025
-
Pria Bunuh Pacar dan Kubur Jasadnya di Kebun Sawit Labusel, Cemburu Korban Dijodohkan
-
Pukul Polisi saat Ditangkap, Maling Motor di Medan Diberi "Hadiah Lebaran"
-
Gunungsitoli Diterjang Banjir, Ratusan Jiwa Terdampak dan Puluhan Rumah Terendam