Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Rabu, 26 Mei 2021 | 12:21 WIB
Ilustrasi hujan - (Pixabay/StockSnap)

SuaraSumut.id - BMKG meminta masyarakat di Sumatera Utara untuk mewaspadai potensi cuaca ekstrim yang dapat menyebabkan bencana hidrometeorologi.

BMKG memprediksi pada 26-27 Mei 2021 hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi merusak akan terjadi di beberapa wilayah Sumut.

"Wilayah yang berpotensi akan terjadi di Medan, Deli Serdang, Langkat, Binjai, Simalungun, Kabupaten Karo, Dairi dan Sergai," kata Kepala BBMKG wilayah I Medan Hartanto, Rabu (26/5/21).

Ia menjelaskan, bencana hidrometeorologi seperti potensi banjir, banjir bandang, tanah longsor dan pohon tumbang.

Baca Juga: Angel Lelga Cerita Pengalaman Ikut Acara Adat Ambon

"Masyarakat yang tinggal di lereng gunung dan bantaran sungai, agar meningkatkan kewaspadaan," katanya.

Ia juga meminta masyarakat memperhatikan informasi dari BMKG dan instansi terkait untuk memastikan mitigasi bencana hidrometeorologi dilakukan dengan baik.

Kontributor : Muhlis

Load More