SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan keributan di dalam ruangan beredar di media sosial. Terlihat seorang pasien perempuan yang sedang dirawat.
Dalam video terdengar suara sedang memarahi suster karena diduga memberikan tabung oksigen kosong kepada pasien.
"Tabung kosong ini, tabung kosong, nggak ada tekanan. Ini suster, ini suster, ini yang buat ini, nggak diperiksanya," kata suara dalam video.
Suara dalam video juga meminta suster tersebut membuka masker. Namun, suster itu terlihat menolak dan dia jatuh ke lantai.
"Nggak usah malu kau, jangan pura-pura, ini nyawa," katanya.
Informasi yang diperoleh, peristiwa terjadi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pirngadi Medan, pada Rabu (26/5/2021) malam.
Kasubbag Humas RSUD Pirngadi Medan Edison Perangin-Angin membenarkan bahwa itu merupakan pasien RSUD Pirngadi Medan.
"Betul itu di RSUD Pirngadi. Tapi apa yang dikatakan tidak benar," jelas Edison, saat dikonfirmasi, Jumat (28/5/2021).
Ia mengatakan, tidak benar jika mereka memberikan pelayanan yang tidak maksimal kepada pasien. Mereka menangani pasien sesuai dengan SOP dan UU yang berlaku.
Baca Juga: RS di Jawa Diserbu Pasien Covid usai Lebaran, Jubir Satgas: Saya Berat Ungkap Perkembangan
Pihaknya juga telah membuat laporan ke Polrestabes Medan soal video tersebut.
"Ya kita buat laporan ke Polrestabes Medan terkait penyataan itu," tukasnya.
Kontributor: Budi Warsito
Berita Terkait
-
RS di Jawa Diserbu Pasien Covid usai Lebaran, Jubir Satgas: Saya Berat Ungkap Perkembangan
-
Pusat Isolasi Kemang Siap Tampung Pasien Covid-19 Kota Bogor
-
Pasien Isolasi Corona di Asrama Haji Melonjak, Jamaah Masjid Agung Natuna Sepi
-
Miris, Curhat Tenaga Medis Kedatangan 51 Pasien Covid-19 Cluster Halal Bihalal
-
Update 28 Mei: Tambah Ratusan, Pasien Positif Covid-19 di Wisma Atlet Capai 1.774 Orang
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus