Tasmalinda
Minggu, 20 Juni 2021 | 14:46 WIB
Gofar Hilman [Instagram] Sampai Muncul Posko, Korban Pelecehan Seksual Gofar Hilman Jadi 8 Orang

SuaraSumut.id - Lembaga Bantuan Hukum Asosisasi Perempuan Indonesia untuk Keadilan (LBH APIK) Jakarta membuka posko pengaduan korban kekerasan seksual yang dilakukan Gofar Hilman.

LBH Apik bakal berikan dampingan hukum ke korban.

Buntut pemilik akun Twitter @quwenjojo bersuara memberitahu ada posko pengaduan korban pelecehan seksual yang diduga ditujukan Youtuber Gofar Hilman. 

Dilansir dari hop.id - jaringan Suara.com, setidaknya ada delapan aduan dari kasus yang sama yang diduga dilakukan oleh Gofar Hilman.

Baca Juga: Pemred Media Online di Sumut Tewas Ditembak, Ini Harapan Keluarga

“Hingga 17 Juni 2021, LBH APIK Jakarta telah menerima 8 aduan kasus terkait dengan pelecehan seksual yang dilakukan public figure GH, termasuk aduan dari pemilik akun Twitter @quweenjojo,” keterangan tertulis oleh Direktur LBH APIK Jakarta Siti Mazumah, (19/6/2021).

LBH APIK melihat ada kemungkinan korban lain, sehingga mereka membuka posko aduan.

“Melihat bahwa kemungkinan masih ada korban-korban yang belum berani bersuara, LBH APIK Jakarta dan SAFEnet serta para korban yang bersolidaritas membuka posko pengaduan untuk korban-korban lain yang ingin bersuara,” lanjutnya.

LBH APIK mengatakan posko pengaduan dibuat sebagai ruang aman kepada korban. LBH APIK juga akan memberikan pendampingan hukum kepada korban.

“Posko pengaduan GH dibuat sebagai ruang aman untuk menguatkan sesama korban, dan menyediakan pendampingan hukum, konseling psikologi, serta keamanan digital jika diperlukan,” jelas LBH APIK.

Baca Juga: Medio Juni 2021, Pasien Sembuh COVID 19 Sumut Jadi 30.362 Orang

Gofar Hilman [Instagram/@pergijauh]

Bahkan LBH APIK memberikan apresiasi kepada korban yang telah berani bersuara.

“LBH APIK Jakarta dan SAFEnet memberikan apresiasi sebesar-besarnya pada korban yang telah kuat dan berani bersuara hingga memantik suara-suara korban lainnya, seperti yang telah dilakukan akun Twitter @quweenjojo,” tutupnya.

Posko pengaduan GH dibuka pada 18 Juni 2021 dan dapat diakses dengan menghubungi email aduankorban.gh@awaskbgo.id. Bisa juga melalui Instagram @aduankorban.gh.

Pada tanggal 9 Juni 2021, akun ini menceritakan pengalamanya terkait Gofar Hilman yang melakukan tindak pelecehan seksual.

Load More