SuaraSumut.id - SMP Negeri 1 Kota Medan menyediakan Satgas Penanganan Covid-19 agar pelaksanaan protokol kesehatan dapat diterapkan secara disiplin saat belajar tatap muka yang bakal dimulai Juli 2021.
"Kita ada Satgas Covid-19. Ada 13 orang yang sudah kita tugaskan. Itu yang terus akan memantau protokol kesehatan anak-anak," kata Kepala Sekolah SMPN 1 Medan Lisnawati, dilansir dari Antara, Rabu (23/6/2021).
Ia memastikan telah memiliki sarana dan prasarana untuk mendukung pelaksanaan prokes, dan seluruh guru serta petugas sekolah sudah memiliki pemahaman tentang aturan prokes.
"Kita juga menyiapkan face shield untuk diberikan kepada siswa saat akan masuk ke dalam kelas. Habis jam pembelajaran, face shield itu dikembalikan lagi, diletakkan di dalam kelas, lalu disemprotkan disinfektan," ujarnya.
Dengan seluruh persiapan itu secara teknis pihaknya sudah siap untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19.
"Saya optimis, karena memang SMPN 1 Medan siap melaksanakan pembelajaran tatap muka," tukasnya.
Berita Terkait
-
Kadisdik: Tidak Semua SD/SMP di Palembang Belajar Tatap Muka Juli Nanti
-
SMP Negeri 7 Medan Gelar Simulasi Belajar Tatap Muka
-
Uji Coba Belajar Tatap Muka di Medan Dimulai Besok
-
Nadiem Makarim Sebut Daerah yang Terapkan PPKM Tak Bisa Belajar Tatap Muka
-
Nadiem Sebut Daerah Terapkan PPKM Tidak Bisa Belajar Tatap Muka
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?