SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution bergerak cepat dalam mengatasi persoalan banjir di Kota Medan. Selain tiga sungai, yakni Sungai Deli, Babura dan Bedera yang telah disetujui Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) II untuk segera dinormalisasi, perbaikan drainase yang mengalami pendangkalan dan penyempitan juga massif dilakukan.
Selain Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan yang setiap hari membersihkan drainase secara swakelola, seluruh kecamatan juga bergerak membersihkan drainase di wilayahnya masing-masing. Kolaborasi yang dilakukan telah berhasil menormalisasi drainase sepanjang 281 km dari 1.800 km total panjang drainase di Kota Medan. Gerak cepat ini dilakukan guna mendukung percepatan penanganan banjir yang merupakan salah satu program prioritas utama Bobby Nasution.
Meski demikian, Bobby mewarning agar normalisasi drainase yang dilakukan harus benar-benar efektif, sehingga mampu meminimalisir terjadinya banjir maupun genangan air di Kota Medan. Sebelum normalisasi drainase dilakukan, Bobby meminta terlebih dahulu diawali kajian teknis yang jelas dan terukur.
"Melalui kajian teknis yang dilakukan dengan sebaik mungkin, insya Allah normalisasi drainase yang dilakukan tidak akan sia-sia dan mampu mengatasi persoalan banjir maupun titik genangan air. Di samping itu juga mencegah agar anggaran yang digunakan untuk normalisasi tidak terbuang percuma," kata Bobby baru-baru ini.
Baca Juga: Spanyol Memimpin 2-0 atas Slovakia di Babak I
Warning Bobby langsung ditindaklanjuti Dinas PU Kota Medan. Akhir Juli normalisasi drainase akan dilaksanakan setelah proses tender selesai. Ada 59 paket senilai sekitar Rp 59 miliar yang digunakan untuk melakukan normalisasi drainase tersebar di 21 kecamatan di Kota Medan.
Kadis PU Zulfansyah Ali Saputra, pengerjaan 59 paket ini telah melalui kajian teknis dan sudah dievaluasi sejak tahun 2020.
"Dari 59 paket ini, panjang drainase yang akan dinormalisasi sekitar 40-60 km. Saya yakin sekali, normalisasi yang dilakukan ini mampu mengurangi 50-100 titik genangan air," katanya, Rabu (23/6).
Ia mengaku, ada sekitar 500 titik genangan air di Kota Medan. Namun, setelah dilakukannya normalisasi sepanjang 281 km, mampu mengurangi sebanyak 50 titik genangan air.
"Jadi, apabila normalisasi 59 paket dilakukan, titik genangan air akan berkurang 150 titik. Artinya, tinggal 350 titik genangan air yang akan kita atasai selanjutnya," ungkapnya.
Baca Juga: Pembunuh Wartawan Media Lokal Sumut Ditangkap!
Ia mengaku, pengerjaan drainase yang dilakukan untuk mengatasi 350 titik genangan air yang tersisa akan dilakukan kerja sama dengan Universitas Sumatera Utara (USU). Kerja sama ini, terangnya, melakukan kajian teknis dengan sebaik mungkin sehingga normalisasi yang dilakukan benar-benar efektif dan terukur untuk mengatasi genangan air.
Berita Terkait
-
Bantah Isu Pecah Kongsi dengan Rico Waas, Bobby Nasution Salahkan OPD
-
Tak Jadi Hadiri Acara Pisah Sambut Walkot Medan, Sikap Bobby Nasution Tuai Sorotan: Ngambek?
-
Demi Atasi Banjir, Ketua DPRD DKI Ingin Jakarta Tiru Kuala Lumpur Bangun Terowongan Air
-
Viral CCTV Bobby Nasution Tak Jadi Hadiri Acara Pisah Sambut Walkot Medan, Kahiyang Ayu Terlihat Kaget
-
Bobby Nasution Batal Hadiri Pisah Sambut Wali Kota Meski Telah Datang ke Balai Kota, Apa Sebabnya?
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
Terkini
-
Pak Bhabin Kunjungi Sumut, Edukasi Tertib Berlalu Lintas dengan Sentuhan Humor
-
Effendi Simbolon Dialog Terbuka dengan Mahasiswa hingga Dosen UHN
-
Pencuri Jemuran di Deli Serdang Tewas Dianiaya, 4 Orang Ditangkap
-
Beri Kuliah Umum di Hadapan Mahasiswa USU, Jerry Hermawan Lo Fokus Pengembangan SDA Indonesia
-
Terekam CCTV, Pasangan Kekasih di Batu Bara Ditangkap Gegara Buang Bayi Hasil Hubungan Gelap