SuaraSumut.id - Satu keluarga terdiri ayah, ibu dan tiga anak, warga Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatera Utara, diduga menjadi korban penganiayaan pria berbadan tegap. Salah satu diantaranya membawa senjata diduga airsoft gun.
Akibat penganiayaan itu salah seorang anak mengalami luka memar karena dipelintir oleh pelaku. Kejadian ini bahkan menimbulkan traumatis yang mendalam khususnya anak-anak.
"Kejadiannya Selasa (22/6/2021) siang, di depan rumahku ada ramai-ramai. Ada enam orang pria, kutanya ada apa, langsung saya dicekek, dibilang bukan urusanku," kata Ridianto (40) didampingi istri dan tiga anaknya, kepada SuaraSumut.id, Kamis (24/6/2021).
Pria yang seharinya beternak kambing ini mengaku, seketika situasi menjadi ricuh. Istri dan ketiga anak korban yang melihat Ridianto langsung meminta untuk menghentikan perbuatan para pelaku.
Namun, para pelaku semakin mengamuk. Ketiga anak korban masing-masing MAS (12), VA (15), IA (4) juga tak luput jadi sasaran kekerasan.
"Saya dicekek, istri ditodong senjata mirip pistol, anak saya yang perempuan (VA) dipelintir sampai tangannya terkilir, tangannya diremas diputar kuat-kuat, karena merekam hp kejadian ini. Bahkan HP juga rusak," kata Ridianto.
Video VA lewat kamera ponsel yang merekam detik-detik kejadian ini lalu menyebarkan video dengan durasi 3 menit 46 detik ke media sosial.
Dalam video terlihat enam orang pria berbadan tegap, memakai atribut aparat, terlibat cek cok dengan keluarga korban. Puncaknya kericuhan terjadi ketika para pelaku dengan paksa meminta agar remaja wanita VA menghapus video yang direkamnya. Aksi ini terhenti setelah warga yang ramai berdatangan, pelaku lalu pergi meninggalkan lokasi.
"Inilah videonya ini bang, kami gak tahu menahu permasalahannya apa, hanya bertanya lalu dianiaya," kesalnya.
Baca Juga: Mau Angkut Jenazah Covid-19 Pakai Truk, Wagub Riza: Kalau Ambulans Tak Sanggup
Sementara sang ibu, Nani (33) menambahkan, enam orang pelaku datang menaiki sepeda motor, membawa seorang anak remaja laki-laki yang mereka tuduh mencuri kardus.
"Katanya ada pencurian, ramai-ramai di depan rumah saya, begitu ditanya suami ada apa mereka ngamuk, menganiaya kami, anak-anak juga jadi sasaran," ujarnya.
"Bayangkanlah anak kecil tangannya diputar sampai terkilir, anak saya yang laki-laki didorong-didorong, kami trauma. Apalagi anak saya yang balita tidak berani melihat orang sekarang, ketakutan," tangis Nani.
Atas kejadian ini pihak keluarga korban akhirnya memilih untuk membuat laporan ke Polsek Percut Sei Tuan, Rabu (23/6/2021) kemarin.
"Sudah bang, buat laporan sudah ditindaklanjuti sama polisi. Sudah datang kemari," tukasnya.
Kapolsek Percut Sei Tuan AKP Jan Piter Napitupulu mengaku, pihaknya telah menerima laporan korban. Kekinian petugas masih melakukan penyelidikan.
Tag
Berita Terkait
-
Cuma Gara-gara Tangisan, Ayah Ini Aniaya Bayinya yang Baru Berusia 1 Tahun
-
Hanya Karena Tangisan, Seorang Ayah Tega Aniaya Bayinya yang Baru Berusia 1 Tahun
-
Berniat Lerai Suami yang Aniaya Istrinya, Seorang Supir Berakhir Tewas Ditikam
-
Cemburu, Suami Aniaya Istri Siri di Lampung Tengah
-
Waduh! Habis Enyak-enyak, Putra Malah Aniaya dan Borgol PSK di Kamar Mandi
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja