SuaraSumut.id - Polisi membekuk empat orang pria kasus percobaan pembunuhan terhadap seorang wartawan di Binjai, Sumatera Utara, pada Jumat (25/6/2021).
Informasi yang dihimpum, keempat orang yang ditangkap masing-masing, MD Sinulingga alias Takur, Igbal, Anto, dan Agi.
Polisi yang melakukan pemeriksaan intensif akhirnya menetapkan keempatnya sebagai tersangka kasus pembunuhan berencana dan dijerat dengan Pasal 340 Jo 53 KUHPidana.
."Keempatnya sudah ditetapkan tersangka kasus pembunuhan berencana dan ditahan untuk proses hukum lebih lanjut," kata Kasubbag Humas Polres Binjai AKP Siswanto Ginting, kepada SuaraSumut.id, Minggu (27/6/2021).
Baca Juga: Jangan Sepelekan, Mudah Memar Bisa Jadi Indikasi 5 Kondisi Kesehatan Ini
Ia mengatakan, hasil pemeriksaan terhadap keempatnya didapatkan kalau mereka merupakan pembunuh bayaran untuk menghilangkan nyawa korban bernama Sahzara Sopian.
"Tersangka MD alias Takur dan Anto benar mereka ada menerima bayaran untuk menghilangkan nyawa korban Sahzara Sopian," ujar Siswanto.
Petugas kepolisian sudah mengantongi identitas orang yang menyuruh melakukan pembunuhan terhadap wartawan.
"Berinisial R DPO," ungkap Siswanto.
Peristiwa berawal saat korban yang sedang berada di kafe, Jalan Hasanuddin, Kelurahan Kartini, Kecamatan Binjai Kota, tiba-tiba didatangi oleh keempat tersangka.
Baca Juga: Sehari, Vaksinasi Covid-19 di Kaltim Tembus 125 Ribu Orang
"Salah satu tersangka mengambil pisau yang diselipkan di dalam celana depan lalu berjalan menghampiri korban," beber Siswanto.
Melihat gelagat pelaku ingin mengeluarkan pisau kemudian orang yang berada di sekitaran masa cafe mengamankan pelaku tersebut.
Selanjutnya korban menghubungi kepolisian Polres Binjai. Petugas yang mendapat laporan bergerak cepat ke lokasi dan menangkap para tersangka.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru
-
Tol di Sumatera, Kalimantan, dan Bali Dipadati Kendaraan! Ini Pemicunya
-
Pertamina Pastikan Kesiapan Stok BBM, LPG dan Jargas di Sumatera Utara Jelang Lebaran
-
9 Rekomendasi Wisata di Danau Toba, 'Surga' Tersembunyi yang Menarik Dijelajahi
-
8 Rekomendasi Tempat Wisata di Sumut untuk Libur Lebaran 2025, Lengkap dengan Tiket Masuknya
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Polres Padang Lawas Tes Urine Dadakan di Arus Balik Lebaran 2025, Ini Tujuannya
-
Pemprov Sumut Target Peremajaan Sawit Rakyat 11.000 Hektare, Ini Alasannya
-
Banjir Rendam Ratusan Rumah di Aceh Selatan, 644 Warga Terdampak
-
Perwira Polisi di Labusel Sumut Dituding Pesta Narkoba saat Lebaran 2025, Ini Faktanya
-
KAI Tambah Kursi Penumpang Rute Medan-Rantau Prapat untuk Arus Balik Lebaran 2025