Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Selasa, 13 Juli 2021 | 18:44 WIB
Pesantren Terpadu Nurul Ulum di Desa Cot Keh, Pereulak, Aceh Timur. [ANTARA]

SuaraSumut.id - Detik-detik si jago merah melalap asrama putra Pondok Pesantren Terpadu Nurul Ulum di Desa Cot Keh, Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur.

Kebakaran terjadi pada Selasa (13/7/2021) sekitar pukul 13.00 WIB. Api diduga dari lantai dua asrama putra dan menjalar serta menyambar ke seluruh bangunan.

"Api terlihat dari lantai dua asrama putra. Asrama masih kosong dan belum ada aktivitas pembelajaran," kata Muhammad Ikbal, warga Desa Cot Keh.

Petugas pemadam kebakaran yang mendapat laporan turun ke lokasi. Api dapat dipadamkan menjelang adzan ashar. Belum diketahui apakah ada korban jiwa serta kerugian ditimbulkan kebakaran tersebut.

Baca Juga: Berburu Fashion Sambil Menikmati Makanan di Foodcourt BUMDes Remboko

Kapolsek Peureulak AKP Pidinal Limbong mengatakan adanya kebakaran tersebut.

"Petugas kepolisian bersama petugas pemadam kebakaran masih di lokasi," kata AKP Pidinal Limbong.

Ia mengaku, pihaknya masih menyelidiki penyebab kebakaran. Sejumlah saksi sudah dimintai keterangan, baik pengurus asrama maupun warga sekitar.

"Hasil olah tempat kejadian perkara nanti tentu akan kami laporkan untuk tindak lanjut dan langkah-langkah penyelidikan," tukasnya.



Baca Juga: Pernah Jadi Klaster, ODGJ di Panti Sosial Cipayung Bersih dari Covid-19

Load More