SuaraSumut.id - Jumlah kasus Covid-19 terus bertambah di Kota Medan. Hal ini berdampak semakin banyaknya pasien yang melakukan isolasi untuk pemulihan.
Selain isolasi di rumah sakit, banyak juga pasien Covid-19 melakukan isolasi mandiri di rumah. Untuk membantu pasien yang melakukan isolasi mandiri mendapatkan asupan, Yatim Mandiri Sumatera Utara membantu suplemen untuk warga yang sedang isolasi mandiri.
Kepala Cabang Yatim Mandiri Sumatera Utara Rizkil Asri mengatakan, pihaknya mengajak masyarakat di Kota Medan, Deli Serdang, dan Binjai untuk kolaborasi peduli darurat Covid-19.
"Kita menyediakan layanan antar bantuan suplemen untuk warga isolasi mandiri. Membantu saudara-saudara kita yang belum mendapatkan suplemen agar mendapatkan suplemen. Sehingga mereka dapat segera pulih," ujar Rizkil Asri, Kamis (15/7/2021).
Paket suplemen yang diberikan berupa susu UHT, biskuit, masker, vitamin, sosir super gizi qurban. Untuk mendapatkan paket itu ada beberapa persyaratan.
"Pertama, sedang dalam kondisi isolasi mandiri di rumah. Kedua, bukti hasil tes swab antigen atau pcr positif 10 hari terakhir. Ketiga, khusus warga Mebidang (Medan, Binjai, Deli Serdang) yang belum mendapatkan suplemen dari pemerintah ataupun lembaga lain," paparnya.
"Program ini mulai di jalankan bulan Juli 2021. Stoknya memang terbatas. Kalau ada yang mau kolaborasi dengan kami juga bisa. Saat ini kita sedang mendata masyarakat yang isoman. Kita siapkan paketnya," tandas Rizkil.
Kontributor : Budi warsito
Baca Juga: Bocoran The Penthouse 3 Episode 7, Bae Ro Na dan Joo Seok Hoon Putus
Berita Terkait
-
4 Cara Membersihkan Rumah Saat Isolasi Mandiri
-
Surabaya Siapkan Tempat Isolasi Mandiri Warga Positif Covid-19 di Tiap Kelurahan
-
Isolasi Mandiri, Gibran Akui Tetap Bekerja, Termasuk Hadiri Rapat
-
Suasana Dalam KM Umsini, Kapal Pelni Tempat Isolasi Mandiri Pasien Covid-19
-
Daftar Layanan Home Care Isolasi Mandiri Pasien Covid-19 di Kota Malang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Mendagri Tito Karnavian Beri Batas Waktu 3 Hari untuk Data Rumah Rusak Akibat Bencana di Aceh
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet