SuaraSumut.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sumatera Utara (Sumut) menegaskan dukungannya kepada Ketua Umum partai berlambang beringin itu, Airlangga Hartarto untuk maju menjadi calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.
Pernyataan tersebut disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah.
"Sebagai partai tua dan besar, kini saatnya Golkar mengusulkan capres dari kadernya sendiri," kata Musa seperti dilansir Antara pada Kamis (22/7/2021).
Dia mengemukakan, Golkar Sumut akan terus menyosialisasikan Airlangga sebagai capres kepada masyarakat.
Tak hanya itu, dia juga memastikan sosialisasi bukan hanya fokus pada kegiatan internal Golkar saja, tapi pada kegiatan-kegiatan eksternal dengan masyarakat Sumut.
Hal itu dilakukan sebagai langkah untuk mengenalkan sosok Airlangga sebagai capres dari Partai Golkar.
"Airlangga Hartarto mempunyai peran yang cukup besar dalam membangun bangsa," ujarnya.
Masih menurutnya, sosok Airlangga merupakan pemimpin yang humanis, rendah hati dan mudah berkomunikasi dengan ketua-ketua DPD sehingga tidak ada batas dan sering memberikan masukan.
"Tidak hanya memberikan perintah, tapi juga memberikan bantuan-bantuan terkait dengan kegiatan-kegiatan di daerah," katanya.
Baca Juga: Soal Dukungan Pilpres 2024, Relawan Tunggu Jokowi Sebut Nama Capres
Selain itu, Airlangga dinilai juga memiliki banyak ide, salah satunya mendirikan sebuah universitas politik Partai Golkar.
Tujuannya untuk mendorong generasi-generasi ke depan sadar akan politik, yaitu politik yang benar untuk pembangunan dan kesejahteraan rakyat. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana