SuaraSumut.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sumatera Utara (Sumut) menegaskan dukungannya kepada Ketua Umum partai berlambang beringin itu, Airlangga Hartarto untuk maju menjadi calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.
Pernyataan tersebut disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah.
"Sebagai partai tua dan besar, kini saatnya Golkar mengusulkan capres dari kadernya sendiri," kata Musa seperti dilansir Antara pada Kamis (22/7/2021).
Dia mengemukakan, Golkar Sumut akan terus menyosialisasikan Airlangga sebagai capres kepada masyarakat.
Baca Juga: Soal Dukungan Pilpres 2024, Relawan Tunggu Jokowi Sebut Nama Capres
Tak hanya itu, dia juga memastikan sosialisasi bukan hanya fokus pada kegiatan internal Golkar saja, tapi pada kegiatan-kegiatan eksternal dengan masyarakat Sumut.
Hal itu dilakukan sebagai langkah untuk mengenalkan sosok Airlangga sebagai capres dari Partai Golkar.
"Airlangga Hartarto mempunyai peran yang cukup besar dalam membangun bangsa," ujarnya.
Masih menurutnya, sosok Airlangga merupakan pemimpin yang humanis, rendah hati dan mudah berkomunikasi dengan ketua-ketua DPD sehingga tidak ada batas dan sering memberikan masukan.
"Tidak hanya memberikan perintah, tapi juga memberikan bantuan-bantuan terkait dengan kegiatan-kegiatan di daerah," katanya.
Baca Juga: Golkar: Airlangga Gak Ada Musuh, Mudah Dipasangkan dengan Semua Orang
Selain itu, Airlangga dinilai juga memiliki banyak ide, salah satunya mendirikan sebuah universitas politik Partai Golkar.
Berita Terkait
-
Berapa Persen Diskon Tiket Pesawat Mudik Lebaran 2025? Harga Tarif Tol Juga Dipotong!
-
Airlangga Hartarto: UMKM Jadi Tulang Punggung Ekonomi, Pemerintah Siapkan Berbagai Dukungan
-
Cek Fakta: Pemerintah Luncurkan Bansos Kartu Sembako Untuk Ramadhan
-
Etihad Airways Mau Buka Rute Penerbangan Abu Dhabi-Medan Tahun Ini
-
Kabar Gembira: Pemerintah Perpanjang Subsidi Motor Listrik!
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Gelar Kreasi Literasi Keuangan, Astra Financial Dukung Peningkatan Literasi Keuangan
-
Polda Sumut Prediksi 6 Juta Pemudik Bakal Masuk ke Sumatera Utara di Momen Lebaran 2025
-
Pak Bhabin Kunjungi Sumut, Edukasi Tertib Berlalu Lintas dengan Sentuhan Humor
-
Effendi Simbolon Dialog Terbuka dengan Mahasiswa hingga Dosen UHN
-
Pencuri Jemuran di Deli Serdang Tewas Dianiaya, 4 Orang Ditangkap