SuaraSumut.id -
Sebanyak 13 daerah di Aceh masih rendah cakupan vaksinasi Covid-19 sebagai upaya membentuk kekebalan kelompok (herd immunity).
"Progres vaksinasi Covid-19 di 13 daerah masih rendah, di bawah cakupan vaksinasi Aceh," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Aceh Saifullah Abdulgani, dilansir dari Antara, Minggu (25/7/2021).
Pihaknya terus menggenjot progres vaksinasi dengan menggelar vaksinasi massal bagi tenaga kesehatan, petugas pelayanan publik, masyarakat rentan, masyarakat umum, kelompok lanjut usia (lansia) dan kalangan remaja usia 12-17 tahun.Pemerintah menargetkan vaksinasi Covid-19 terhadap 4 juta orang lebih warga.
Data hingga Sabtu (24/7/2021), cakupan vaksinasi dosis pertama telah diterima oleh 635.139 orang dari semua kelompok sasaran atau 16,65 persen. Sedangkan yang telah mendapatkan penyuntikan vaksin dosis kedua 227.288 orang dari semua kelompok sasaran atau sekitar 6,41 persen.
"Cakupan vaksinasi Covid-19 di Aceh merupakan akumulasi progres vaksinasi di seluruh kabupaten/kota," katanya.
Ia menambahkan daerah dengan progres vaksinasi dosis pertama masih berkisar 7,1-15,6 persen atau di bawah rata-rata capaian Aceh, yakni Kabupaten Nagan Raya, Aceh Besar, Aceh Utara, Simeulue, Pidie, Aceh Tamiang, Pidie Jaya, Bireuen, Subulussalam, Aceh Tenggara, Aceh Selatan, Aceh Timur, dan Aceh Barat.
Sementara kabupaten/kota yang capaiannya di atas rata-rata yakni sekitar 17,4-45,3 persen meliputi Kota Banda Aceh, Aceh Jaya, Aceh Barat Daya, Langsa, Sabang, Bener Meriah, Aceh Tengah, Lhokseumawe, Aceh Singkil, dan Gayo Lues.
Kabupaten/kota dengan progres vaksinasi dosis kedua yang di atas rata-rata capaian Aceh yakni Banda Aceh, Aceh Jaya, Lhokseumawe, Sabang, Langsa, Aceh Singkil, dan Aceh Barat Daya, dengan capaian sekitar 6,4-19,6 persen. Sedangkan 16 kabupaten/kota lain cakupannya masih sekitar 2,6-5,8 persen.
“Vaksinasi dosis kedua memang terikat dengan jumlah dan waktu vaksinasi dosis pertama dilakukan," tukasnya.
Baca Juga: Jual Bakso Pentol, Tulisan Tingkat Level Pedas di Spanduk Ini Bikin Salfok Pengendara
Berita Terkait
-
Hindari Kerumunan, Polda Kalteng Gelar Vaksinasi COVID-19 Secara Lantatur
-
Vaksinasi Covid-19 di Solo di Atas 60%, Siap Sinergi dengan Daerah Lain
-
Info Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 Gratis Hari Ini untuk Warga Kabupaten Malang
-
Vaksinasi Covid-19 di Hutan Mini UGM
-
Hari Anak Nasional: Menilik Urgensi Vaksinasi Covid-19 untuk Anak (Part 2)
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut