SuaraSumut.id - Bupati Samosir, Sumatera Utara (Sumut) Vandiko T Gultom menegaskan, tidak boleh ada pemotongan dana bantuan langsung tunai atau BLT. Ia mengancam akan menindak tegas jika ada oknum yang memotong dana tersebut.
Hal itu dikatakannya seiring rencana pemerintah yang akan melakukan pencairan BLT Desa periode pada bulan Juni, Juli dan Agustus 2021 pekan ini.
"Silakan untuk melaporkan kepada saya (jika ada pemotongan). Pasti akan ada tindakan tegas kepada siapapun yang melakukan pemotongan," katanya, dilansir dari Antara, Senin (2/8/2021).
Dirinya menginstruksikan agar penyaluran dana BLT tepat sasaran kepada penerima manfaat. Percepatan penyaluran BLT sangat diperlukan masyarakat untuk mencukupi kebutuhan di masa PPKM.
Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Samosir telah menyaluran BLT Desa per Mei sebesar Rp 300 ribu kepada 6.729 keluarga penerima manfaat.
Bantuan ituc sebagai bentuk kepedulian dan perhatian dari Pemerintah di masa pandemi Covid-19.
Sementara BLT bersumber dana dari APBD Pemerintah Kabupaten Samosir Tahun 2021, telah disalurkan pada bulan Januari hingga Maret (tahap pertama) dan April hingga Juni (tahap kedua).
Kriteria penerima BLT ini adalah warga Kabupaten Samosir di luar data penerima PKH dan BPNT.
Baca Juga: Misteri Temuan Mayat Perempuan Terapung di Sungai Rokan Masih Belum Terpecahkan
Berita Terkait
-
Catat! Penerima BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Bakal Terima Bantuan Tahap Awal
-
Miris, Nenek di Lampung Timur Dua Kali tak Dapat BLT karena Kesalahan Administrasi
-
Bagi Warga Kaltim, Berikut Cara Mengecek BLT Anak Sekolah, dan Persyaratannya
-
Warga Sumatera Utara, Begini Cara Mengecek BLT Anak Sekolah
-
Buat Warga Jabar, Ini Cara Mengecek BLT Anak Sekolah, dan Persyaratan Mendapatkannya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini