Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Selasa, 03 Agustus 2021 | 07:35 WIB
Wisatawan mancanegara (wisman) berselancar di kawasan Pantai Batu Bolong, Canggu, Badung, Bali, [ANTARA FOTO/Fikri Yusuf]

SuaraSumut.id - Wisatawan Mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Sumatera Utara (Sumut) pada Semester I cuma 205 orang. Jumlah itu anjlok 99,54 persen dari periode sama 2020 yang masih bisa sebanyak 44.140 orang.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut, Syech Suhaimi mengatakan, anjloknya kunjungan wisman akibat masih berlangsungnya pandemi Covid-19.

"Penurunan kunjungan wisman itu terjadi dari semua negara dan pintu masuk ke Sumut," katanya, melansir dari Antara, Selasa (3/8/2021) 

Dari Bandara Kualanamu, Deli Serdang, kedatangan wisman hanya 193 dari periode yang sama tahun 2020 sebanyak 41.168.

Baca Juga: Tepok Jidat! Protes PPKM Diperpanjang, Dinar Candy Ancam Turun ke Jalan Pakai Bikini

Dari Pelabuhan Belawan juga hanya 12 wisman dari periode sama 2020 yang sebanyak 23.

"Dari Pelabuhan Tanjung Balai Asahan dan Bandara Silangit, jumlah kedatangan wisman masih nihil," katanya.

Kedatangan wisatawan dari berbagai negara juga anjlok, seperti dari Malaysia, Republik Rakyat Tiongkok (RRT) yang selama ini menjadi pemasok terbesar wisatawan ke Sumut.

Data menunjukkan kedatangan wisatawan dari Malaysia di semester I, hanya 57 dari periode sama 2020 sejumlah lah 20.226.

Ada pun dari RTT juga hanya 12 dari periode sama 2020 yang sejumlah 602 orang.

Baca Juga: Pemkot Medan Bakal Pulangkan Warga Tinggal di Bawah Jembatan Sungai Deli ke Aceh

Load More