SuaraSumut.id - Polisi membekuk empat orang pelaku curanmor roda dua dan roda empat yang kerap beraksi di Medan. Dalam penangkapan tersebut, petugas menembak kaki keempat pelaku karena mencoba melarikan diri.
Keempat pelaku berinisial DHS (36), K (27), AM (28), dan RP (26). Keempatnya merupakan warga Desa Helvetia Kecamatan Sunggal.
"Mereka ada yang naik ke atas genteng, kemudian dilakukan tindakan tegas. Saat pengembangan kasus ada juga yang lari," kata Kapolrestabes Medan Kombes Pol Riko Sunarko, Jumat (6/8/2021).
Riko mengatakan, keempatnya merupakan pelaku curanmor yang telah 21 kali melakukan aksinya. Ia mengaku, modus pelaku mencari sasaran kendaraan bermotor yang diparkir di halaman rumah warga.
Baca Juga: Update 6 Agustus: Positif Covid-19 Indonesia Tambah 39.532 Kasus, 48.832 Orang Sembuh
"Modus mencari sasaran kendaraan bermotor yang diparkir di halaman, untuk sepeda motor keluaran terbaru, mereka gunakan kunci L untuk membukanya," kata Riko.
Kawanan curanmor ini beraksi dengan membagi tugas .Ada yang merusak pintu pagar, ada yang merusak kunci stang, dan ada yang melihat situasi sekitar.
"Barang curian mereka buang (jual) ke Binjai dan Siantar," ujar Riko.
Dari pelaku disita barang bukti dua unit sepeda motor yang mereka gunakan untuk beraksi, satu helm, satu set kunci L, satu obeng, dua tang, dan rekaman CCTV.
"Tiga dari empat pelaku merupakan residivis kasus yang sama," jelasnya.
Baca Juga: Masyarakat Tionghoa Salurkan Bantuan COVID 19 Rp 2 Miliar, Kapolda Sumsel: Akidi Effect
Keempat pelaku dipersangkakan dengan Pasal 363 ayat 2 dari KUHPidana dengan ancaman hukuman 9 tahun penjara.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Ulasan Buku Pencurian Terbesar Abad Ini, Puisi dengan Perspektif Tak Biasa
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Terkini
-
Prudential Indonesia Catat Kinerja Positif di Kuartal III/2024
-
Yusril Minta Penegak Hukum Usut Tuntas Kasus Revitalisasi Situs Benteng Putri Hijau
-
2.825 Jiwa Terdampak Banjir Aceh Barat
-
24.258 Warga Binaan Masuk DPT Pilgub Sumut 2024, Disiapkan 64 TPS
-
Mobil Fortuner Bergambar Edy Rahmayadi-Hasan Basri Kecelakaan di Tapsel Tewaskan Mahasiswi