SuaraSumut.id - Sejumlah sekolah negeri di Deli Serdang, Sumatera Utara, mulai dari SD hingga SMP menggelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) mulai hari ini, Senin (30/8/2021).
Pemberlakuan pembelajaran tatap muka tersebut masih tahap simulasi yang diadakan hingga Rabu 1 September 2021.
"Masih di sekolah-sekolah, simulasi PTM," kata Kadis Pendidikan Deli Serdang, Timor Tumanggor, melansir digtara.com--jaringan suara.com.
Dalam simulasi PTM ini, untuk Kecamatan Tanjungmorawa, SMP Negeri 4 Tanjungmorawa, Jalan Sultan Serdang/Jalan Batangkuis, Kecamatan Tanjungmorawa, menjadi salah satu sekolah yang ditunjuk untuk menggelar simulasi.
Kepala SMP Negeri 4 Tanjungmorawa, Mara Jaman Hasibuan mengatakan, simulasi PTM itu dilaksanakan hingga tiga hari ke depan.
"Ini masih simulasi, itu selama tiga hari. Jumlah murid dibagi tiga. Di kita (SMP Negeri 4 Tanjungmorawa), total ada 850 siswa. Di hari pertama, yang masuk sekitar 283 siswa. Besok juga sepertiga lagi yang masuk, begitu juga hari ketiga (Rabu) nanti,” jelasnya.
Dalam simulasi diterapkan protokol kesehatan (prokes) ketat. Setiap siswa yang masuk diperiksa suhu tubuhnya, kemudian diharuskan mencuci tangan di tempat yang disediakan, tempat duduk di setiap ruangan disusun sedemikian rupa sesuai jarak agar tidak bersinggungan satu dengan lainnya.
Para siswa yang masuk pun tampak masih mengenakan pakaian biasa, bukan seragam sekolah. Hasil simulasi lalu akan dievaluasi. Apakah nanti akan terus dilanjutkan atau dihentikan.
Baca Juga: Menteri Investasi Minta Tambahan Anggaran Rp600 Miliar, Untuk Apa Saja?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus