SuaraSumut.id - Kebijakan pemerintah melonggarkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM membuat hunian kamar hotel berbintang di Sumatera Utara naik menjadi 30 persen.
"Manajemen hotel di Sumut mulai senang karena sudah ada lagi peningkatan hunian kamar hotel menjadi 30 persen dari sebelumnya sempat anjlok," kata Ketua PHRI Sumut, Denny S Wardhana, melansir Antara, Rabu (1/9/2021).
Ia menjelaskan, kenaikan hunian hotel terjadi sejak 24 Agustus. Adapun tamu yang datang dari lokal seperti keluarga.
"PPKM memang masih diperpanjang, tapi aturannya tidak seketat sebelumnya sehingga warga lebih leluasa walau tetap menjalankan prokes (protokol kesehatan) ketat," katanya.
Pihaknya berharap status Kota Medan yang berada di Level 4 dapat turun. Ini sejalan dengan kemampuan Pemprov Sumut dan Pemkot Medan menekan angka Covid-19.
Selain itu, pihaknya juga terus mewanti-wanti manajemen hotel untuk menjalankan bisnisnya dengan prokes ketat.
"Aturan pemerintah mengenai penerapan prokes harus terus diterapkan. Dengan nanti semakin menurunnya angka penderita Covid-19, maka ekonomi akan bergerak dan kondisi itu akan menguntungkan pengusaha hotel," tukasnya.
Berita Terkait
-
Ini Daftar 23 Kabupaten dan Kota Berstatus Level 3 PPKM di Jawa Timur
-
Penerapan PPKM Level 4 di Jogja Diprediksi Turun, Heroe Beri Pesan Ini
-
PPKM Dilonggarkan, Hunian Hotel di Sumut Mulai Merangkak Naik
-
Pengamat Sebut Penurunan Kasus Covid-19 Tunjukkan Efektivitas PPKM
-
Jakarta PPKM Level 3, Jumlah Penumpang MRT Naik 142 Persen
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir