SuaraSumut.id - Sebanyak sembilan peserta tes pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), di Kabupaten Aceh Barat gagal mengikuti tes. Pasalnya, mereka dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.
"Ada sembilan orang peserta tes yang positif Covid-19 terpaksa ditunda mengikuti ujian," kata Kepala Cabang Dinas Pendidikan Aceh untuk Kabupaten Aceh Barat Abdul Aziz, melansir Antara, Selasa (14/9/2021).
Kesembilan peserta tes masih menjalani isolasi mandiri di rumah dan akan kembali mengikuti ujian setelah hasil tes dinyatakan negatif Covid-19.
"Jadi kalau bukan pada Sabtu (18/9) pekan ini mereka ujian, kemungkinan nanti di Bulan Oktober 2021," katanya.
Total peserta tes PPPK di Kabupaten Aceh Barat berjumlah 1.320 orang, terdiri dari guru kontrak di jenjang pendidikan SD, SMP, SMA, SMK, dan sekolah luar biasa (SLB).
Materi ujian yang diikuti oleh guru kontrak/honorer tersebut adalah uji kompetensi menggunakan sistem komputer atau computer assisted test (CAT), dengan masing-masing ruang diisi oleh 20 peserta.
"Tes PPPK ini dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat sesuai anjuran pemerintah," tukasnya.
Berita Terkait
-
Pandemi COVID-19 Berkepanjangan, Bikin Suami-Istri Gugat Cerai
-
#INFOGRAFIS: Badai Sitokin Pasca Terinfeksi Covid-19
-
Passing Grade PPPK 2021 Non-Guru Jabatan Fungsional dan Kisi-kisi Soal Ujian
-
Duh! Terungkap Seorang Peserta Tes PPPK Guru di Tuban Kedapatan Positif Covid-19
-
11 Peserta Seleksi Calon PPPK Terpapar Covid-19
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan