SuaraSumut.id - Satu unit mobil Toyota Kijang terbakar di SPBU, di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten, Deli Serdang, Sumatera Utara, Selasa (14/9/2021) sore. Insiden itu mengakibatkan dua orang mengalami luka bakar.
Kasat Reskrim Polresta Deli Serdang Kompol M Firdaus mengatakan, kedua korban adalah Suyanti (37) dan Ahmad Bais (20). Mereka mengalami luka bakar di bagian tangan, kaki dan tubuh.
"Dari hasil olah TKP, dugaan kebakaran akibat korsleting pada dinamo pengisian dari dalam tangki mobil ke jeriken yang ada di dalam mobil. Mobil itu mengangkut BBM," katanya.
Firdaus menyebut, mobil itu diduga telah didesain khusus. Pasalnya, saat pengisian bahan bakar, petugas melakukan pengisian tetap dari tutup tangki.
"Saat petugas tiba api sudah dipadamkan menggunakan racun api, sehingga api tidak menjalar," ujarnya.
Firdaus menyebut, petugas menemukan 14 jeriken di dalam mobil yang terbakar.
"Barang bukti jeriken bekas terbakar berisikan BBM, lima buah jeriken kosong bekas terbakar, satu buah selang dan dinamo," jelasnya.
Kekinian kedua korban tengah mendapat perawatan di Rumah Sakit Sari Mutiara.
Kontributor : Budi warsito
Baca Juga: Jokowi Minta Rektor Perhatikan Urusan Makan Mahasiswa
Berita Terkait
-
Lihat Ford Mustang Shelby GT500, Ini Sebab Mobil Terbakar Sendiri dan Cara Menghindari
-
Ingat Kobaran Ford Mustang Shelby, untuk Mobil Terbakar Jangan Lupa APAR
-
Heboh Mobil Terbakar di Pelabuhan Merak, Penumpang Kocar Kacir
-
Satu Orang Meninggal dan Satu Mobil Dibakar di Pasar Sentral Remu Sorong
-
Mobil Terbakar di Jalan Tol Lampung, Asap Terlihat Membumbung Tinggi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana
-
Harga Emas Galeri24 dan UBS Kompak Turun di Hari Libur
-
Pengemudi Mobil Wajib Tahu! Ini yang Perlu Dikontrol Ketika Mengemudi
-
Pejuang Beasiswa Merapat! Ini Daftar Beasiswa D3 hingga S2 Tahun 2026 yang Segera Buka