SuaraSumut.id - Ribuan siswa di Aceh ditargetkan mengikuti ujian kemahiran berbahasa Indonesia (UKBI) Adaptif Merdeka 2021.
Koordinator UKBI Provinsi Aceh Yanti Zulita mengatakan, target peserta adalah 8.000 siswa, tersebar di Kota Banda Aceh, Lhokseumawe, dan Kabupaten Aceh Besar.
Ia mengaku, hingga kini UKBI Adaptif Merdeka sudah diikuti oleh 4.195 orang, termasuk 2.150 siswa sekolah menengah atas dan 1.924 siswa sekolah menengah pertama.
"Untuk memenuhi target tersisa, maka UKBI Adaptif Merdeka akan kembali dilaksanakan di Kota Lhokseumawe, yang rencananya pada Oktober sampai November ini," kata Yanti, melansir Antara.
Balai Bahasa Provinsi Aceh menyelenggarakan UKBI Adaptif Merdeka bekerja sama dengan Dinas Pendidikan di provinsi, kabupaten, dan kota serta Kantor Kementerian Agama daerah.
"Tujuannya untuk memotret kemahiran berbahasa Indonesia lintas performa dengan tepat, cepat, serta efisien," katanya.
Yanti mengaku, UKBI merupakan tes standar untuk mengetahui kemahiran berbahasa Indonesia.
"Tidak saja untuk meningkatkan kualitas penggunaan dan pengajarannya, tetapi juga untuk memupuk sikap positif dan rasa bangga masyarakat Indonesia terhadap bahasanya," tukasnya.
Baca Juga: HUT TNI: Kapolda, Pangdam dan Wagub Jateng Kunjungi Grup 2 Kopassus
Berita Terkait
-
Asal Muasal dan Sejarah Kata Bokep, Bahasa Gaul Tahun 70-an yang Telah Masuk KBBI
-
Kemenparekraf: Pelaku Pariwisata Harus Tingkatkan Keterampilan Bahasa Asing
-
Bangkitkan Pariwisata Indonesia, Kemampuan Bahasa Inggris Perlu Diasah, Kenapa?
-
Fitur Google Asisstant Samsung Smart TV, Kini Paham Bahasa Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Puluhan Korban Bencana Sumut Belum Ditemukan, 126 Orang Luka-luka
-
Rumah Korban Banjir Pidie Jaya Masih Tertimbun Lumpur, Ini Harapan Warga
-
Korban Meninggal Bencana Sumut Tembus 374 Orang, Terbanyak di Tapanuli Tengah!
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap