SuaraSumut.id - Aliansi Nasional Sejahtera Indonesia (ANIES) akan melakukan deklarasi dukungan terhadap Anies Baswedan untuk maju capres 2024.
Deklarasi rencananya akan digelar di Gedung Juang 45, Rabu (20/10/2021). Deklarasi akan dilakukan oleh perwakilan sebanyak 30 orang.
Demikian dikatakan koordinator deklarator Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera, La Ode Basir, Selasa (19/10/2021).
"Besok akan ada deklarasi dukungan Anies. Aliansi ini anggotanya ada di seluruh Indonesia. Tapi, kondisi (pendemi Covid-19) begini tidak mungkin kumpul banyak. Paling 30 orang sesuai protokol kesehatan," katanya.
Ia mengatakan, saat ini Anies merupakan sosok Kepala Daerah yang paling menonjol. Bahkan Anies sudah meraih berbagai penghargaan selama memimpin Jakarta.
"Kita lihat keberhasilan beliau dalam memimpin Jakarta. Contohnya penataan kota yang lebih rapi. 23 janji kampanye Anies kan kelihatan, ada yang sudah dikerjakan, ada yang sedang berjalan," katanya.
"Banyak penghargaan, baik integrasi transportasi, kemudian bagaimana penataan jalan, pembangunan sarana, infrastruktur, dan menggerakkan masyarakat," katanya.
Anies sempat berkata akan berkeliling Indonesia setelah jabatannnya sebagai Gubernur berakhir. Ia dan aliansinya yang disebutnya tersebar diberbagai daerah itu akan mengawal Anies selama itu.
Baca Juga: Lagoi Bintan Uji Coba Terima Travel Agent Singapura pada November
Berita Terkait
-
Besok, Aliansi Ini Bakal Deklarasikan Anies Baswedan Capres 2024
-
4 Tahun Jabat Gubernur, LBH Hari Ini Mau Berikan Rapor Merah ke Anies Baswedan
-
Foto Anies Baswedan Pegang Celana Dalam Wanita Beredar di Medsos, Ini Faktanya
-
CEK FAKTA: Beredar Foto Anies Baswedan Memegang Celana Dalam Wanita, Benarkah?
-
Benarkah Anies Baswedan Masuk Daftar Sindikat Pencucian Uang? Ini Faktanya
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana