SuaraSumut.id - Membuat konten musik di masa pandemi Covid-19 menjadi cara untuk menghilangkan penat atau sebagai cara mendulang popularitas.
Terdapat beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk membuat konten musik anda viral lewat media sosial:
Up-to-date dengan tren musik terbaru
Untuk menjadi kreator konten musik yang digemari adalah untuk terus update dengan tren musik terkini yang selalu berkembang dari waktu ke waktu.
Baca Juga: Agar Kasus Smackdown Tak Terulang, Polri Diminta Belajar Bertindak Sesuai HAM
Peka terhadap jenis musik yang tengah digandrungi masyarakat serta memperbanyak riset mengenai jenis konten musik yang sedang populer adalah kunci keberhasilan dalam membuat konten musik yang menarik dan disukai masyarakat.
Anda juga bisa mencoba berbagai genre musik mulai dari Pop, RnB, Jazz, atau bahkan dangdut agar konten menjadi lebih menarik dan bervariatif.
Curi perhatian lewat duet bersama selebriti
Saat ini media sosial juga aktif digunakan oleh para selebriti untuk membuat konten agar tetap dapat berinteraksi dengan para penggemarnya.
Biasanya mereka akan mengunggah potongan lagunya di media sosial sebagian dari promosi lagunya. Anda bisa manfaatkan kesempatan ini untuk membuat video duet dengan penyanyi ternama tersebut.
Baca Juga: PPKM Turun Level, Jip Merapi Mulai Diserbu Wisatawan
Beberapa media sosial termasuk Likee kerap berkolaborasi dengan artis populer untuk memperkenalkan lagu mereka ke lebih banyak pengguna.
Di satu sisi, ini adalah cara untuk membantu para musisi mempromosikan karya kreatif mereka ke khalayak yang lebih luas. Di sisi lain, hal ini memberikan pengguna media sosial lebih banyak pilihan musik untuk membuat konten dan memberikan inspirasi untuk mengasah kreativitas mereka.
Beberapa contoh musisi yang aktif di media sosial adalah Rossa dan DREAMGIRLS. Anda bisa menunjukkan bakat menyanyi dengan membuat video seolah-olah kamu bergantian menyanyi dengan si penyanyi asli. Anda juga bisa menunjukkan bakat bermain musik seperti seolah-olah mengiringi sang penyanyi dengan gaya atau versi bermain musik khas anda.
Ajak Followers Kolaborasi
Berinteraksi dengan followers atau pengikut di media sosial merupakan suatu hal yang penting apabila kita ingin terus aktif dan dikenal. Salah satu cara ampuh untuk meningkatkan interaksi dengan followers melalui konten musik adalah dengan mengajak followers kita untuk kolaborasi.
Biasanya kolaborasi bisa dilakukan dengan mengajak followers kita untuk ikut menyanyikan lagu yang sedang kita bawakan, bisa dengan melanjutkan lirik ataupun melanjutkan kata per kata atau yang sering disebut sebagai popcorn duet.
Dengan membuat konten kolaborasi ini, kesempatan untuk dikenal di media sosial akan meningkat seiring meningkatnya interaksi dengan followers. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Jadi Tren Lagi di Medsos, Apa Itu Independent Women?
-
Media Sosial TikTok: Ancaman atau Hiburan bagi Generasi Muda?
-
Awasi Judi Online, Disdikpora Cianjur Razia HP Siswa & Guru di Sekolah
-
Ulasan Buku Karya Rebecca Hagelin: Tips Melindungi Anak dari Konten Negatif
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
Terkini
-
Prudential Indonesia Catat Kinerja Positif di Kuartal III/2024
-
Yusril Minta Penegak Hukum Usut Tuntas Kasus Revitalisasi Situs Benteng Putri Hijau
-
2.825 Jiwa Terdampak Banjir Aceh Barat
-
24.258 Warga Binaan Masuk DPT Pilgub Sumut 2024, Disiapkan 64 TPS
-
Mobil Fortuner Bergambar Edy Rahmayadi-Hasan Basri Kecelakaan di Tapsel Tewaskan Mahasiswi