SuaraSumut.id - Apes bagi pria berinisial MH (22), warga Kelurahan Sei Agul, Kecamatan Medan Barat. Ia ditangkap saat menunjukkan diduga pil ekstasi kepada polisi yang menyamar.
Plt Kapolsek Medan Baru AKP Ully Lubis mengatakan, awalnya petugas melakukan penyamaran sebagai pembeli narkoba.
MH lalu mengarahkan petugas yang menyamar datang ke rumahnya. Setelah tiba, kata Ully, pelaku langsung menunjukkan satu butir diduga narkoba jenis pil ekstasi.
"Saat pelaku menunjukkan narkoba petugas langsung melakukan penangkapan," katanya, didampingi Kanit Reskrim Iptu Irwansyah Sitorus kepada wartawan, Jumat (29/10/2021).
Petugas lalu melakukan penggeledahan di rumah pelaku dengan didampingi kepala lingkungan (kepling) setempat.
"Petugas menemukan satu bungkus plastik besar diduga sabu di dalam lemari pakaian dan satu bungkus pil ekstasi dari dalam kantong celana yang tergantung di belakang kamar pelaku," ujarnya.
Irwansyah mengatakan, barang bukti yang disita berupa sabu dengan berat 17,69 gram, 205 butir pil ekstasi, dan timbangan elektrik.
Kekinian pelaku dan barang bukti berada di Mako Polsek Medan Baru guna dilakukan proses penyelidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Rombak Jajaran Direksi MIND ID, Begini Alasan Menteri BUMN Erick Thohir
Berita Terkait
-
Lima Kapanewon di Bantul Rawan Peredaran Narkoba, Ini Daftarnya
-
Fakta Baru Kasus Pesta Narkoba Polisi Surabaya, Mahasiswi Cantik Ini Diboking Rp 11 Juta
-
Dipenjara Kasus Narkoba, Aryan Khan Bebas dengan Jaminan
-
Pedangdut Ridho Rhoma Divonis 2 Tahun Penjara karena Kasus Narkoba
-
Polisi Laos Sita 55 Juta Pil Narkoba dan 1,5 Ton Sabu, Rekor Tangkapan di Asia
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
TNI Hadirkan Layanan Cukur Rambut Gratis untuk Anak Korban Bencana di Tapanuli Utara
-
Kisah Dua Mahasiswa Ikut Bangun Huntara di Aceh Tamiang
-
Pilihan Motor Matic untuk Wanita Modern: Praktis, dan Siap Menemani Aktivitas Harian
-
8 Motor Matic untuk Aktivitas Harian, Nyaman dan Irit di Perkotaan
-
Traveling Makin Hemat dan Aman: Daftar Kartu Kredit yang Kerap Ada Promo Perjalanan