Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Minggu, 31 Oktober 2021 | 17:58 WIB
Adit dan adik-adiknya saat menerima bantuan dari dermawan di Kota Binjai. [Dok.Istimewa]

SuaraSumut.id - Seorang anak laki-laki berusia 14 tahun di Kota Binjai, Sumatera Utara, harus putus sekolah demi menghidupi adik-adiknya. Dia kini menjadi tulang punggung bagi empat adiknya, setelah ditinggal mati oleh sang ayah.

Adit, nama anak laki-laki yang memikul beban berat keluarganya. Dialah pahlawan yang menghidupi dan merawat adik-adiknya, Icut (10), Fakih(8), Arsya (5), dan Ayub (2,5 tahun).

Informasi yang diperolah, ibu dari anak-anak tersebut menikah lagi dan ikut dengan suami barunya. Kelima bersaudara itu tinggal di rumah semi permanen yang kondisinya cukup memperihatinkan.

"Adit ini kerja di kilang padi untuk menghidupi adik-adiknya. Adiknya yang perempuan mengasuh adik-adiknya yang masih balita," ujar Alika dari Respek Peduli, Minggu (31/10/2021).

Baca Juga: Sosok Pria Viral Salam dari Tembung Buka Kelapa Pakai Gigi

Alika yang Sabtu (30/10/2021) lalu mengunjungi kediaman Adit mengatakan, Adit harus meninggalkan pendidikannya dan bekerja agar tidak dipisahkan dengan adik-adiknya.

"Dia gak mau adiknya dimasukkan ke panti asuhan atau panti sosial. Gak mau dia pisah sama adik-adiknya," imbuh Alika.

Alika bersama kawan-kawannya pun berusaha membantu Adit. Video yang diposting di IG mengundang simpati dan banyak dermawan yang membantu.

Bahkan, kemarin mereka telah mengantarkan bantuan berupa sembako dari dermawan yang menitipkan melalui Alika dan Respek Peduli.

Kontributor : Budi warsito

Baca Juga: Pria Salam Dari Binjai Gabung Perusahaan Indra Kenz, Beberkan Misi Babat Pohon Pisang

Load More