
SuaraSumut.id - Banjir merendam 1.052 unit rumah di Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara, Senin (1/11/2021).
Informasi yang dihimpun, genangan air masuk ke rumah warga sejak Minggu (31/10/2021) malam. Ketinggian air antara 20 cm hingga mencapai 1 meter. Banjir diduga disebabkan karena meluapnya Sungai Bedagai, dan meningkatnya curah hujan di kawasan Sergai.
Kepala BPBD Sergai, Henri Suharto kepada SuaraSumut.id mengatakan, ada 8 dusun yang terdampak banjir.
"Ada 1.082 unit rumah yang terendam banjir," katanya.
Baca Juga: Dua Jurnalis Kampus UMI Dilaporkan ke Polisi
Ia mengatakan, ada 8 dusun yang terendam banjir yakni 160 rumah di dusun I, 112 rumah di dusun II, 220 rumah di dusun III, 80 rumah di dusun IV, 50 rumah di dusun V, 80 rumah di dusun VI, 150 rumah di dusun VII, dan 200 rumah di dusun VIII.
Disinggung apakah ada korban yang mengungsi akibat kejadian ini, Henri menjawab belum ada laporan warga yang mengungsi.
"Masih diambang batas, dan belum termonitor. Perahu sudah diturunkan di lokasi banjir," katanya.
Ia menjelaskan, hingga sore ini ketinggian banjir sudah terlihat ada penurunan.
"Ketinggian fluktuasi dan mulai menyurut," tandasnya.
Baca Juga: Sinopsis Go Back Couple: Kisah Pasangan Labil yang Kembali ke Masa Lalu
BMKG Medan memprediksi, Senin hari ini wilayah Sumut juga berpotensi diguyur hujan deras.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Oli Mesin Tercampur Air, Musuh Tersembunyi di Balik Banjir
-
Mobil Terendam Banjir? Jangan Langsung Nyalakan Mesin
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Ustaz Abdul Somad Resmi Jabat Direktur LP3N
-
Gyukatsu Kyoto Katsugyu Hadir di Tangsel: Sensasi Daging Lumer di Mulut, Autentik Kyoto!
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
Terkini
-
Adik Tikam Kakak hingga Tewas di Simalungun, Sama-sama Lansia Diduga Berebut Harta Warisan!
-
Bosan di Hari Rabu? Dapatkan Kejutan Seru dari DANA Kaget
-
Tiga Bacaan Doa Penglaris dalam Islam
-
Hilang Terseret Arus Sungai saat Bermain, Bocah di Deli Serdang Ditemukan Tewas
-
Telkomsel Gelar Program "Undi Undi Hepi", Hadiah Spektakuler