SuaraSumut.id - Video penyerangan geng motor ke pemukiman masyarakat viral di media sosial. Peristiwa itu terjadi di kawasan Jalan Kongsi, Desa Marindal I, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Minggu (21/11/2021) dinihari.
Dalam video CCTV yang beredar, geng motor itu tampak datang membawa senjata tajam. Mereka menyerbu pemukiman warga. Ada yang nekat meringsek masuk ke rumah hingga membacoki pintu rumah warga menggunakan parang.
Salah satu pemuda yang membawa parang itu, tampak membabi-buta membacoki pintu rumah warga. Peristiwa mengerikan itu membuat warga panik.
"Sadis, telah terjadi begal di Jalan Kongsi dekat perumahan Nabontar Desa Marindal I Kecamatan Patumbak pada hari Sabtu malam Minggu tanggal 21-11-2021 jam 12-30 malam," tulis Kepala Desa Sigara-gara Patumbak, Safi'i Tarigan sembari melampirkan video penyerangan di akun Facebook nya.
Menurut Safi'i, kawanan geng motor ini tak hanya menganiaya warga dan menyerang rumah, mereka juga menggasak satu unit sepeda motor milik masyarakat setempat.
Video yang diunggah Safi'i Tarigan di akun Facebook itu pun viral. Hingga Minggu siang, video ini telah dibagikan 327 kali dan ramai dikomentari netizen.
"Ya Allah seram nya pak," kata warganet menanggapi.
Sementara, Polsek Patumbak yang mendapat informasi adanya aksi penyerangan ini seketika bertindak untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Ya, kita sudah terima laporannya, kita tindaklanjuti," kata Kanit Reskrim Polsek Patumbak Iptu Ridwan kepada SuaraSumut.id.
Baca Juga: Mensos Risma Nyaris Pingsan Saat Tinjau Longsor di Deli Serdang
Ia mengatakan pihaknya saat ini sedang melakukan serangkaian proses penyelidikan untuk memburu pelaku yang meresahkan masyarakat tersebut.
"Ini sedang proses penyelidikan terhadap pelaku," tandas Ridwan.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy