SuaraSumut.id - Seorang tahanan Polrestabes Medan, berinisial HS meninggal dunia saat menjalani pengobatan di Rumah Sakit Bhayangkara Medan.
HS merupakan tersangka kasus dugaan pencabulan terhadap anak di bawah umur. Ia ditahan polisi pada Kamis (11/11/2021).
"Iya benar, yang bersangkutan meninggal dunia di RS Bhayangkara," kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol M Firdaus, Rabu (24/11/2021) malam.
Sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, kata Firdaus, kondisi kesehatan HS menurun, sehingga dilarikan ke rumah sakit.
Tak lama mendapatkan perawatan kondisi korban terus memburuk hingga akhirnya meninggal dunia. Untuk memastikan penyebab kematian HS, kata Firdus, pihaknya masih menunggu hasil autopsi.
"Belum dapat kita sebutkan adanya dugaan penganiayaan, masih menunggu hasil autopsi. Kita juga melakukan penyelidikan terkait kematian korban," ujarnya.
Usai menjalani otopsi, jenazah HS diserahkan ke pihak keluarga untuk selanjutnya disemayamkan.
Tahanan Polrestabes Medan kasus dugaan cabul terhadap anak di bawah umur yang meninggal dunia bukan pertama kali terjadi.
Sebelumnya, Rabu (24/3/2021), seorang pria berinisial S (38) menghembuskan nafas terakhir di RS Bhayangkara Medan. Ia meninggal diduga karena gangguan kesehatan.
Baca Juga: Liga 3 Sumbar, PSBS Batusangkar Bungkam PS Aroma Taram
S merupakan seorang ayah yang mencabuli 5 anak kandungnya. Setelah ditangkap personel UPPA Satreskrim Polrestabes Medan, S (38) mengalami nasib tragis.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Tenggelam di Kolam Renang Pratama Bandar Lampung, Bocah 6 Tahun Tewas
-
Kecelakaan Beruntun di Jalinbar Pringsewu, Pengendara Motor Tewas
-
Main di Dapur, Bocah 6 Tahun Tewas Colokkan Ranting ke Stop kontak
-
Tewas Dibacok, Jejak Jurkani jadi Simbol Perjuangan Rakyat Kalsel Lawan Tambang Ilegal
-
Tragis! Dikira Tiduran, Bocah di Wonogiri Ternyata Tewas Tersengat Listrik di Rumahnya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana