SuaraSumut.id - Sebuah video aksi begal yang mengakibatkan seorang wanita terseret jatuh dari motor beredar di media sosial. Peristiwa disebut terjadi di Jalan Aksara Kota Medan.
Informasi yang dihimpun, aksi penjambretan mengerikan tersebut terjadi, Senin (6/12/2021) pagi sekitar pukul 05.00 WIB.
Dalam video terlihat korban seorang wanita berada di boncengan motor melintas di lokasi kejadian.
Tak lama datang pengendara motor dari arah belakang dan memepet laju kendaraan korban. Sejurus kemudian, pelaku merampas barang milik korban, dan tancap gas meninggalkan lokasi.
Kuatnya tarikan pelaku mengakibatkan korban jatuh terseret dari motornya. Badannya dengan keras menghantam aspal jalanan. Korban mengalami luka serius dan hingga kini belum sadarkan diri dan menjalani perawatan di rumah sakit.
Video detik-detik pelaku begal menjambret korban ini terekam kamera CCTV dan beredar luas di medsos.
Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol M Agustiawan kepada SuaraSumut.id, Selasa (7/12/2021) mengatakan, pihaknya akan melakukan penyelidikan kasus dalam video itu.
"Kita selidiki dan segera kita ungkap," tukasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Baca Juga: Mantan Striker Timnas Bakal Merapat ke Persiba Balikpapan, Peluru Baru?
Berita Terkait
-
Viral Video 'Kacang Ijo', Ini Tampang Polisi dan Bhayangkari Gadungan di Karawang
-
Viral Video Ombak Besar Hantam Kawasan Manado Town Square, Mobil Nyaris Tersapu
-
Viral Pemilik Rumah Pergoki Tetangga Taruh Kotoran di Teras, Publik Duga Tanah Kuburan
-
Viral Pengendara Motor Nyaris Tertabrak Kereta, Aksi Penjaga Palang Tuai Pujian
-
Viral Kerbau Masih Hidup Walau Terkubur Lahar Gunung Semeru, Warganet: Allah Maha Kuasa
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini
-
Dua Remaja Hanyut di Sungai Deli Serdang, Ditemukan Meninggal Dunia
-
Cara Efektif Mencegah Kabel Listrik Digigit Tikus agar Rumah Terhindar dari Kebakaran
-
Sayuran Cepat Layu? Ini Rahasia Menyimpannya Agar Awet dan Tahan Lama