Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Jum'at, 24 Desember 2021 | 13:17 WIB
Tangkapan Layar Bocah Diikat di Pohon. [Ist]

SuaraSumut.id - Video yang memperlihatkan seorang bocah diikat di bawah pohon karet di Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara, beredar di media sosial.

Dilihat SuaraSumut.id, Jumat (24/12/2021), bocah dengan kondisi tangan dan kaki terikat menangis terisak-isak.

Kondisi bocah yang diperkirakan berusia sekitar tujuh tahun ini sungguh memprihatinkan. Sekujur tubuhnya berlumuran lumpur.

Pihak kepolisian yang mendapatkan laporan adanya seorang anak yang tangannya terikat langsung bergerak mendatangi lokasi.

Baca Juga: Kesaksian Korban Ditodong Pistol oleh Pencuri di Jember yang Viral Kemarin

Paur Subbag Humas Polres Nias Aiptu Yadsen F Hulu mengaku, pihaknya telah menyelamatkan bocah malang tersebut.

"Korban anak-anak sudah dijemput oleh personel Polsek Alasa," katanya.

Petugas juga telah mengamankan diduga pelaku yang tega mengikat bocah tersebut.

"Diduga pelaku sudah diamankan. Penanganan awal sudah ditangani oleh Polsek Alasa dan akan dilimpahkan ke Unit PPA Sat Reskrim Polres Nias," ucap Yansen.

"Nanti kita update lagi perkembangannya. Korban dan pelaku masih di Polsek Alasa menunggu diantar (ke Polres Nias)," pungkasnya.

Baca Juga: Penguatan Peran Bansos dalam Mendorong Produktivitas

Kontributor : M. Aribowo

Load More