SuaraSumut.id - Video yang memperlihatkan pengemudi taksi online disebut ribut dengan pria di Medan viral di media sosial.
Video tersebut diunggah di akun Instagram @medantalk. Dalam unggahan disebut keributan terjadi di depan salah satu pusat perbelanjaan Jalan MT Haryono.
"Viral keributan antara pengemudi taksi online dengan seorang pria di pinggir jalan MT Haryono Medan, di depan salah satu pusat perbelanjaan," tulis dalam postingan, dilihat Jumat (31/12/2021).
Dalam video terlihat pria memakai kaus dalam (singlet) menghampiri pria dalam mobil. Terlihat juga pria itu marah-marah.
"Apa kau, bos ini asli ya. Ini punya om aku dari Kodim. Kalau kau mau dihargai, hargai juga orang," kata pria itu.
"Kalian tahu aku dimintai polisi, dishub, ngak kan," sambung pria itu.
Penumpang yang ada di dalam mobil lalu merekam aksi pria itu. Namun demikian, pria itu melarang penumpang untuk merekamnya.
"Kakak, kakak jangan pakai handphone kak," kata pria itu.
Belum diketahui penyebab pasti dari keributan itu. Video tersebut kemudian mendapat beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Sebut Ahok Layak Dicopot, Pengamat: Tapi Tak Bisa karena Jabatannya Kompensasi Politik
"Jewer dia Pak Edy," tulis warganet.
"Tinggi wawak ini kena 2 O dia," tulis warganet lainnya.
"Pukulkan napa dah kurus kek gitu," tulis warganet.
"Gayanya buat muntah, emang sampah," tulis warganet.
Berita Terkait
-
Viral Seekor Kucing Naik Kapal Tepar Mabuk Laut, Warganet: Lupa Minum Antimo
-
Viral Bayi Jadi 'Korban' Layangan Putus Ibunya, Reaksinya Disorot: Trauma Sejak Dini
-
Adu Jotos Sesama Perempuan di Kuta Viral, Para Pria Berusaha Melerai
-
Kasihan tapi Kocak, Viral Bocah Kepalanya Tersangkut Saringan Makanan
-
Viral Momen Pengantin Wanita Disabilitas Digendong Suami, Bukti Cinta Tak Pandang Fisik
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja