SuaraSumut.id - Banjir dan longsor yang melanda Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, menyebabkan kerusakan pada sejumlah sektor. Salah satunya adalah sektor permukiman. Hal ini terjadi di Desa Tebing Tinggi Kecamatan Panyabungan Timur.
Akibat bencana banjir dan longsor membuat rumah Khoirul Anwar mengalami rusak berat. Kekinian kondisi rumah itu tidak dapat ditempati lantaran mengalami kerusakan yang sangat serius.
Bangunan rumah terlihat sudah dalam posisi tergantung di atas sungai Aek Pohon menunggu roboh. Khoirul mengaku, ia bersama keluarga terpaksa tinggal di rumah saudaranya di Desa Tebing Tinggi.
"Pasca bencana saya bersama lima anak saat ini tinggal di rumah saudara. Rumah saya tidak bisa ditempati karena rusak berat," katanya, melansir Antara, Minggu (2/1/2022).
Baca Juga: 23 Anggota Polri Dipecat Tidak Hormat di Sulawesi Tengah
Saat kejadian sebagain barang yang ada dalam rumahnya ada yang tidak bisa diselamatkan.
Dirinya berharap Pemkab Mandailing Natal (Madina) dapat memberikan bantuan berupa perbaikan rumah agar dapat ditempati kembali.
"Kalau bantuan berupa Sembako dari Pemerintah sudah saya terima, saya memohon kepada pemerintah dapat membantu saya dalam hal perbaikan rumah sehingga saya bersama keluarga bisa kembali menempati rumah kami," tukasnya.
Berita Terkait
-
Girang Dikasih Sembako, Begini Curhatan Emak-emak Korban Banjir di Kebon Pala Lihat Gibran Blusukan
-
Kali Ciliwung Meluap, Ratusan Rumah di Kebon Pala Terendam Banjir Setinggi 2,5 Meter
-
Mobil Pernah Kerendem, Boy Thohir Ingin Gubernur Jakarta Baru Bisa Hilangkan Banjir
-
Nyoblos Didampingi Keluarga, Edy Rahmayadi: Aku Pilih Nomor 1
-
Cegah Politik Uang, Relawan Bobby-Surya Patroli Semua TPS di Sumut
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap