SuaraSumut.id - Seorang mahasiswi tewas saat mengejar pelaku jambret. Kekinian kedua pelaku jambret juga tewas diamuk massa dan kecelakaan.
Korban tewas berinisial MNH (26) mahasiswi IAIN Padangsidimpuan. Sedangkan kedua pelaku yang tewas MAS (25)dan ADP (15).
Peristiwa terjadi di Jalan Raja Inal Siregar, Batunadua, Padangsidimpuan, Sumatera Utara, pada Minggu (16/1/2022).
Saat itu kedua pelaku yang mengendarai motor merampas ponsel korban yang juga sedang mengendarai motor.
"Korban lalu mengejar kedua pelaku hingga berhasil memepet motornya," kata Kasat Reskrim Polres Padangsidimpuan AKP Bambang Priyatno, melansir digtara.com--jaringan suara.com, Senin (17/1/2022).
Saat saling berpepetan, kedua motor bersenggolan dan terjatuh. Saat bersamaan mobil pikap melintas dan menabrak korban dan pelaku ADP.
Akibatnya korban tewas di lokasi dan pelaku mengalami kondisi kritis. Sementara pelaku MAS yang terpental ke samping badan jalan menjadi bulan-bulanan warga.
Kedua pelaku sempat dibawa ke rumah sakit, namun akhirnya meninggal dunia. Pelaku MAS menghembuskan nafas terakhir pukul 16.15 Wib.
"Sedangkan pelaku ADP (15) menghembuskan nafas terakhir di rumah sakit pada pukul 19.20 Wib," jelasnya.
Kini jenazah korban dan kedua pelaku sudah dibawa ke kediaman masing-masing guna dikebumikan.
Tag
Berita Terkait
-
Warga Padanglawas Tewas Saat Kejar Jambret di Padangsidimpuan, Rekannya Kritis
-
Viral Jambret Beraksi di Siang Bolong, Saksi: Warga Sempat Coba Hadang tapi Gagal
-
Jamaah Masjid di Koja Jadi Korban Jambret Bersenjata Tajam, Pelakunya Dua Orang
-
Berani Bikin Emak-emak Tersungkur di Jalanan Medan, Kaki Jambret Ini Ditembak Polisi
-
Jambret Emak-emak hingga Tersungkur di Medan, Pelaku Ditangkap
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini