SuaraSumut.id - Kota Jayapura akan memiliki Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU). SPKLU pertama di Papua ini berlokasi di kantor PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat.
Saat ini fasilitas SPKLU sedang dalam proses pengiriman mesin Electric Vehicle (EV) Charger dari Jakarta. Diperkirakan pada minggu kedua Februari 2022 sudah dapat beroperasi.
General Manager PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat, Abdul Farid mengaku, masyarakat tidak perlu ragu untuk memiliki kendaraan listrik di Jayapura.
Dengan adanya SPKLU, Farid berharap mampu mendorong penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) secara masif.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Thailand di YouTube GMMTV, Seru Ditonton saat Weekend!
Tak hanya lebih ekonomis dan ramah lingkungan, SPKLU ini juga dinilai mudah untuk digunakan. Pasalnya, fasilitas itu telah terintegrasi dengan aplikasi PLN Mobile yang membuat penggunaannya lebih praktis.
"Melihat ini, saya rasa Papua siap menyongsong hadirnya kendaraan berlistrik," katanya, melansir kabarpapua.co--jaringan suara.com, Jumat (21/1/2022).
Selain di Jayapura, PLN juga segera membangun 3 SPKLU lagi, yaitu di Manokwari, Sorong dan Biak. PLN akan terus berupayakan tahun ini tiga SPKLU tersebut dapat beroperasi.
Sementara itu, di wilayah lain Timur Indonesia, PLN secara serentak meresmikan SPKLU di lima kota, di antaranya Labuan Bajo, Mataram, Kendari, Manado, dan Ambon.
PLN akan terus meningkatkan jumlah SPKLU di seluruh wilayah Indonesia guna mendorong penggunaan kendaraan berbahan bakar yang lebih ramah lingkungan.
Baca Juga: Profil Liana Jojua, Bidadari UFC yang Diputus Kontrak dan Diminta Jadi Bintang Porno
Berita Terkait
-
Pj Gubernur Papua Tengah Soroti Stabilitas Politik, Netralitas ASN, dan Logistik Pemilu di Pesta Rakyat KPU
-
KPU Papua Tengah Gelar Pesta Rakyat Sambut Pemilukada Serentak 2024
-
Kepala Suku Besar Puncak Jaya Dukung Meki Nawipa-Deinas Geley di Pilgub Papua Tengah
-
Ribuan Warga Dogiyai Tumpah Ruah di Kampanye MeGe, Optimis Menang Satu Putaran
-
Ditangkap Kasus Pencabulan, Eks Bupati Biak Numfor Papua Ternyata Predator Seks Anak
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas