SuaraSumut.id - Polrestabes Medan mengerahkan ratusan personel di momen perayaan Tahun Baru Imlek 2573 yang akan berlangsung pada Selasa (1/2/2022) besok. Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi etnis Thionghoa saat merayakan tahun baru China tersebut.
"Total ada 435 personel Polrestabes Medan dan polsek sejajaran yang melakukan pengamanan Tahun Baru Imlek 2573 agar berjalan aman, nyaman, dan kondusif," kata Kasubbag Humas Polrestabes Medan Kompol Riama Siahaan kepada SuaraSumut.id, Senin (31/1/2022).
Ratusan personel itu akan disebar di berbagai titik perayaan Tahun Baru Imlek untuk mengantisipasi berbagai gangguan Kamtibmas, kejahatan jalanan, pungutan liar dan lainnya.
Selain mengerahkan ratusan personel, pihaknya juga mendirikan 5 Pospam Vihara yang tersebar di berbagai lokasi di Medan sekitarnya. "Ada 5 Pospam didirikan," kata Riama.
Adapun 5 lokasi Pospam yakni Pospam Vihara Borobudur Jalan Imam Bonjol Kecamatan Medan Kota, Pospam Setia Budi Jalan Irian Barat Kecamatan Medan Timur, Pospam Gunung Timur Jalan Hang Tuah.
Kemudian, Pospam Vihara Maitreya yang berada di Komplek Cemara Asri, Kecamatan Percut Sei Tuan dan Pospam dan Pospam Green Hill Jalan Jamin Ginting Sibolangit.
Polrestabes Medan, masih Riama mengatakan telah melakukan rapat eksternal terkait persiapan pengamanan tahun baru Imlek 2022, dengan berbagai pihak.
Polisi juga memberikan pesan himbauan protokol kesehatan (Prokes) agar saat melaksanakan Ibadah dilakukan secara bergantian sesuai dengan ketentuan dari pemerintah, memakai masker dan sebagainya.
"Kepada pengurus dihimbau untuk menyediakan tempat cuci tangan di depan pintu masuk serta diharapkan kegiatan ibadah dilakukan secara bergantian dan menjaga Prokes," tandasnya.
Baca Juga: Rakesh di Medan Berulah Lagi, Tolak Pakai Masker dan Debat Petugas Razia
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Curanmor Spesialis Rumah Kos di Medan Ditembak Polisi, Istrinya Buron
-
Sejarah Kue Keranjang dan Maknanya, Ada Mitos yang Melegenda di Balik Nian Gao Tahun Baru Imlek
-
Viral Maling Motor Jemaah Masjid di Medan Terekam CCTV, Modusnya Pura-pura Ambil Wudhu
-
Bus Sipirok Nauli dari Medan Tabrak Flyover Padang Panjang, Atapnya Lepas dan 17 Orang Luka-luka
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat