Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Senin, 31 Januari 2022 | 17:08 WIB
2.289 Personel Dikerahkan Amankan Perayaan Imlek di Sumut. [Ist]

SuaraSumut.id - Sebanyak 2.289 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan perayaan Imlek 2573 pada 1 Februari 2022.

Para personel itu akan disebar ke vihara-vihara di wilayah Polda Sumut. Proses pengamanan juga melibatkan TNI, Satpol PP dan stakeholder terkait.

"Perayaan Imlek tahun ini Polda Sumut mengerahkan 2.289 personel yang kita tempatkan di objek-objek vital, rumah ibadah yang akan dijadikan tempat perayaan Imlek," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi, Senin (31/1/2022).

Beberapa titik vihara akan dilakukan sterilisasi oleh Sat Brimob Polda Sumut agar pelaksanaan ibadah berjalan dengan aman dan kondusif.

Baca Juga: Perbedaan Content Writer, Copy Writer, dan Content Creator

Personel yang bertugas pengamanan akan berjaga dari pagi hingga malam hari menyesuaikan aktivitas ibadah di masing-masing vihara.

"Tentunya kita akan menjamin keamanan dan kondusivitas pada pelaksanaan Imlek nanti," ujarnya.

Pihaknya mengimbau masyarakat yang melaksanakan ibadah tetap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah klaster baru penyebaran Covid-19.

Load More