SuaraSumut.id - Sejumlah ormas Islam yang tergabung dalam Aliansi Umat Muliakan Azan (Auman) menggelar aksi flashmob di depan Kantor Kemanag Sumut, Jumat (4/4/2022) siang.
Terlihat sekitar puluhan peserta aksi melakukan longmarch dari Masjid Al Badr yang berjarak sekitar 1 km dari lokasi tujuan aksi.
Massa aksi datang dengan menaiki satu unit mobil dan puluhan motor sembari membawa spanduk bertuliskan kecaman terhadap Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.
"Copot Menteri Agama pembuat gaduh anak bangsa," tulis salah satu spanduk yang dibentangkan massa aksi.
Baca Juga: 9 Potret Mewah Rumah Indra Kenz, Crazy Rich yang Terancam Dimiskinkan
Massa aksi juga menyampaikan orasi dan pernyataan sikap tentang surat edaran (SE) Menteri Agama Nomor 5 Tahun 2022 tentang pedoman penggunaan pengeras suara masjid dan musala.
Tak lama berselang, massa mengumandangkan azan di atas mobil komando. Suara azan pun menggema di depan kantor Kemenag Sumut. Gema azan terdengar kuat mengalihkan perhatian pengendara yang melintas.
"Apakah mirip suara hewan, darimana suara azan mirip suara hewan," kata salah seorang orator aksi bernama Ahmad Daud.
Dirinya tidak habis pikir mengapa seorang Menteri Agama RI yang harusnya menjadi pelopor kerukunan umat beragama malah bertindak sebaliknya.
"Katanya mengurusi agama tapi membuat kericuhan," katanya.
Baca Juga: Yuk Tetap Disiplin Prokses, Jumlah Penghuni Isolasi Terpusat di Solo Mulai Turun
Pantauan wartawan di lokasi, terlihat personel kepolisian melakukan pengamanan agar aksi berjalan aman.
Berita Terkait
-
Kawal Haji 2025, Itjen Kemenag Fokus Pengawasan Risiko Penyelenggaraan Haji
-
Jadwal Sidang Isbat Idul Fitri 2025, Begini Cara Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1446 Hijriah
-
Selain Susun Kurikulum, Kemenag Juga Bertugas Rekrut Guru Keagamaan untuk Sekolah Rakyat
-
Gus Ipul Gandeng Kemenag Susun Kurikulum Pendidikan Karakter untuk Sekolah Rakyat
-
Hairos Waterpark, Ada Wahana Tornado untuk si Penyuka Tantangan
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda