SuaraSumut.id - Minyak goreng yang saat ini sulit di pasaran membuat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo turun tangan.
Listyo meminta Kapolda dan jajarannya di daerah untuk memastikan ketersediaan minyak goreng di pasar tradisional maupun pasar modern.
"Paling penting harus dipastikan minyak goreng harus ada di lapangan. Baik di pasar modern maupun pasar tradisional. Tolong betul-betul diawasi," kata Listyo melansri medanheadlines.com--jaringan suara.com, Selasa (15/3/2022).
Listyo mengatakan, berdasar data Mendag ketersediaan minyak goreng untuk kebutuhan dalam negeri hingga kekinian dalam keadaan aman.
Untuk memastikan terjaminnya ketersediaan minyak goreng, kata Listyo, Kapolda dan Kapolres dan jajarannya di daerah melakukan upaya pencegahan terhadap potensi-potensi pelanggaran yang dilakukan oleh pihak tak bertanggung jawab.
"Nanti tolong dipastikan untuk dipantau. Kita memastikan produsen minyak goreng sudah produksi sesuai dengan apa yang dibutuhkan masyarakat," katanya.
Ia mengingatkan adanya celah pelanggaran terkait dengan disparitas harga penjualan di pasar internasional.
Di samping adanya indikasi pelanggaran terkait peruntukan minyak sawit mentah atau CPO untuk kebutuhan rumah tangga yang diselewengkan untuk pasar industri.
Berita Terkait
-
Kapolri Instruksikan Kapolda Pantau Ketersediaan Minyak Goreng di Pasaran
-
Instruksi Kapolri Ke Seluruh Kapolda: Mulai Hari Ini Pastikan Ketersediaan Minyak Goreng Di Pasar Aman!
-
Hadapi Peningkatan Mobilitas Masyarakat Bulan Ramadhan, Kapolri Minta Vaksinasi Booster Digencarkan
-
Kapolri Minta Vaksinasi Booster Dipercepat Sebelum Ramadhan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy