SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menginstruksikan Dispora untuk segera membenahi tujuh lapangan sepak bola yang ada di kecamatan tahun ini.
Pembenahan ketujuh lapangan itu untuk memasyarakatkan olahraga juga untuk menyokong bibit muda pemain PSMS Medan. Artinya dari lapangan sepak bola itu diharapkan akan lahir generasi baru pemain PSMS Medan, yang ada di setiap kecamatan.
"Kita menginginkan PSMS kembali berjaya dengan upaya yang dilakukan dari dasar yakni melakukan perbaikan lapangan sepak bola, termasuk lapangan Stadion Teladan dan Kebun Bunga yang merupakan tempat PSMS bertanding dan latihan," kata Bobby baru -baru ini.
Kadispora Kota Medan Pulungan Harahap mengatakan, tujuh lapangan yang segera dibenahi, yaitu Lapangan Pertiwi di Medan Barat, Lapangan Helvetia di Medan Helvetia, Lapangan Martubung di Medan Labuhan.
Baca Juga: BMKG Prakirakan Musim Hujan Lebih Lama Akibat Fenomena La Lina, Kemarau Mundur ke Pertengahan 2022
Kemudian, Lapangan Sejati di Medan Johor, Lapangan Gajah Mada Krakatau di Medan Timur dan Lapangan Rengas Pulau di Medan Marelan dan Lapangan Tuntungan di Medan Tuntungan.
Detail terkait pembenahan itu fokus utamanya adalah lapangan sepak bola ditambah dengan sarana olahraga lainnya seperti jogging track, panjat tebing, basket, sepak takraw, serta sarana alat- alat olahraga.
"Fokus utama pembenahan yang dilakukan adalah lapangan sepak bola ditambah dengan sarana olahraga yang lebih umum untuk masyarakat. Pembenahan ini diharapkan dapat memecah fokus masyarakat yang selama ini tertuju hanya ke lapangan merdeka dan lapangan benteng, khususnya masyarakat yang ada di Medan Utara," katanya.
Pulungan Harahap menambahkan, biaya pembenahan untuk satu lapangan mencapai Rp 40 milyar lebih. Lapangan pertama yang akan dilakukan pembenahan adalah lapangan Pertiwi di Medan Barat. Direncanakan di bulan April akan dimulai pembangunannya.
Baca Juga: Sidang Vonis 2 Polisi Penembak Mati Laskar FPI, Hakim Bebaskan Briptu Fikri dan Ipda Yusmin
Berita Terkait
-
Naik Pesawat Komersial Saat Kampanye, Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu Disindir Netizen: Nggak Nebeng?
-
Cek Fakta: Benarkah Medan Kota Paling Kotor di Indonesia?
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Mobil Bobby Nasution Dilempari Usai Debat Kedua Pilgub Sumut 2024
-
Edy Singgung Soal Tambang Blok Medan di Debat Kedua Pilgub Sumut, Bobby Nasution: Laporkan Pak, Kami Tunggu
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Pemberdayaan Perempuan di Kwala Serapuh, Pelatihan Cocopeat Buka Peluang Ekonomi Baru
-
Smartfren Perkenalkan Unlimited Suka-Suka, Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Masyarakat Rantauprapat Antuasias Ikuti Acara Sehat Bersama Asian Agri dan Tanoto Foundation
-
Rumah Wakil Ketua DPRD Labuhan Batu Diteror Bom Molotov: Saya Serahkan ke Polisi!
-
Polisi Buru Pelempar Botol ke Bobby-Edy, Pilkada Sumut Memanas!