SuaraSumut.id - Banjir melanda Desa Galumpangan, Kecamatan Dakopemean, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, Rabu (23/3/2022) sekitar pukul 03.00 WITA. Peristiwa itu mengakibatkan 10 rumah warga hanyut terbawa arus banjir.
Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan BPBD Provinsi Sulteng Andi Sembiri mengatakan, intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan debit air meningkat di sungai yang berada di desa tersebut.
Dirinya mengaku, rumah yang hanyut merupakan rumah semi permanen berdinding kayu maupun permanen berdindingkan tembok beton.
"Rumah tersebut hanyut terbawa arus banjir beserta perlengkapan rumah yang ada di dalamnya," katanya, melansir Antara.
Para pemilik rumah tidak dapat menyelamatkan semua barang-barang berharga yang ada di dalamnya. Beruntung seluruh pemilik rumah dan anggota keluarga yang berada di dalamnya berhasil menyelamatkan diri.
"Saat ini warga sangat panik akibat banjir yang terjadi ditambah hujan yang masih mengguyur. Selain itu listrik padam dan air masih menggenangi rumah penduduk," katanya.
Banjir juga menyebabkan jalan trans yang menghubungkan Kabupaten Tolitoli dengan Kabupaten Buol putus.
Warga memilih mengungsi ke rumah kerabat yang tidak terdampak banjir. Saat ini warga membutuhkan bantuan air bersih untuk kebutuhan mandi, cuci, kakus, minum maupun memasak.
Berita Terkait
-
Masyarakat Diminta Gunakan Energi Baru Terbarukan, Ternyata Bisa Mengurangi Banjir Rob, Ini Penjelasan Pengamat
-
Banjir di Kota Kendari Sampai Lutut Orang Dewasa, Puluhan Rumah Terendam
-
Jember Masih Berpotensi Hujan Deras, Masyarakat Diimbau Waspadai Banjir dan Longsor
-
Imbas Sungai Bontang Meluap, 6 RT di Kelurahan Guntung Terdampak Banjir
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Danki Yonzipur di Aceh Meninggal Kecelakaan Usai Bangun Jembatan Bailey
-
Kecelakaan Kereta Api Vs Mobil di Tebing Tinggi, 9 Penumpang Avanza Tewas
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera